HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Memperingati Maulid Nabi Polsek Perbaungan Jalin Silaturahmi dengan Media dan Masyarakat

 


SERGAI.Media Advokasi,com _ Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, Polsek Perbaungan menggelar acara keagamaan di halaman Mapolsek Perbaungan, Rabu (27/09/2024 ).pagi.


Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen untuk memperingati kelahiran Nabi, namun juga sebagai ajang silaturahmi antara pihak kepolisian dengan para jurnalis serta masyarakat.


Kapolsek Perbaungan, AKP Guru Singa, mengungkapkan bahwa inisiatif penyelenggaraan Maulid Nabi ini datang dari para jurnalis yang bertugas di wilayah Serdang Bedagai.


“Kami sangat mengapresiasi inisiatif rekan-rekan jurnalis. Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan sinergi antara kepolisian dengan media dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas),” ujar Kapolsek didampingi Kanit Reskrim dan Personel jajaran Polsek Perbaungan.


Selain menggelar acara keagamaan, Polsek Perbaungan juga memberikan santunan kepada 20 anak yatim piatu.


“Kami berharap santunan ini dapat sedikit meringankan beban mereka,” tambah Kapolsek.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Guru Singa mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kamtibmas.


“Kami mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika ada gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar. Khususnya kepada para orang tua, agar selalu mengawasi anak-anaknya dan mencegah mereka terlibat dalam geng motor atau penyalahgunaan narkoba,” tegasnya.


Kapolsek juga berharap media dapat terus memberikan informasi yang positif dan membangun kepada masyarakat.


“Sinergi antara kepolisian dan media sangat penting dalam upaya menjaga kondusivitas wilayah,” imbuhnya.


Selama dua bulan terakhir, Polsek Perbaungan telah berhasil mengungkap sejumlah kasus kriminalitas seperti curanmor dan kejahatan yang dilakukan oleh geng motor. Kapolsek optimistis dengan adanya sinergi yang baik dengan masyarakat dan media, kinerja kepolisian akan semakin meningkat .


(Suyanto)

Close Ads