Kegiatan Aceh Tamiang Art and Food Festival 2024 Dilaksanakan Selama Tiga Hari


Aceh Tamiang-mediaadvokasi.id
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disbudpar) Aceh melalui Bidang Sejarah dan Nilai Budaya w,menggelar program Aceh Tamiang ART dan Food Festival 2024.

Kegiatan Aceh Tamiang ART dan Food Festival 2024 tersebut dibuka secara resmi oleh Pj Bupati Aceh Tamiang Drs. Asra yang berlangsung di lapangan tribun belakang kantor Bupati setempat, pada Jum'at, (30/8/2024) sekira pukul 21.30 WIB.

Acara tersebut digelar selama tiga hari terhitung sejak 30 Agustus hingga 1 September 2024 mendatang dengan menghadirkan 30 UMKM yang bergerak di bidang food and beverage.

Atas nama Pemerintah Aceh, mewakili Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh Almuniza Kamal, Pj Bupati Aceh Tamiang, Drs. Asra menyambut baik dan
menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan Aceh
Tamiang Art and Food Festival 2024 ini. 

Dijelaskannya bahwa kegiatan ini
merupakan manifestasi dari komitmen kita untuk mendukung
dan memajukan sektor pariwisata, kebudayaan, serta perekonomian lokal di Aceh.

Aceh Tamiang Art and Food Festival 2024 juga merupakan sebuah inisiatif yang sangat penting untuk memperkuat
kapasitas UMKM kita, terutama di sektor kuliner. Festival ini memberikan kesempatan berharga bagi para pengusaha UMKM untuk menampilkan produk makanan dan minuman yang tentunya merupakan hasil dari kerja keras dan kreativitas mereka. 

Kami berharap acara ini tidak hanya
menjadi ajang promosi, tetapi juga menjadi platform yang mendukung perkembangan bisnis lokal dan juga menjadi wujud nyata dari upaya kita dalam melestarikan dan mempromosikan adat dan tradisi sebagai bagian penting dari warisan budaya indatu kita.

Asra juga bahwa Aceh Tamiang Art and Food Festival termasuk dalam salah satu side event yang mendukung pelaksanaan Pekan Olah Raga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumut 2024, dimana nantinya akan dilaksanakan Kirab Api PON 2024 di Kantor Bupati Aceh
 Tamiang.

Untuk diketahui, UMKM memegang peranan yang sangat strategis dalam perekonomian kita. Oleh karena itu,
sangat penting bagi kita untuk memberikan dukungan dan
kesempatan yang luas kepada para pengusaha UMKM. 

Melalui pendaftaran online dan partisipasi dalam berbagai kegiatan
festival, kita berharap UMKM dapat menjangkau audiens yang
lebih luas, memperluas jaringan dan memperoleh wawasan baru untuk pengembangan usaha mereka.

Selain itu, kata Asra,bahwa festival
ini juga dilengkapi dengan berbagai kegiatan menarik seperti
workshop digital marketing, lomba memasak dan lomba mewarnai tingkat SD. 

Semua ini dirancang untuk memberikan
manfaat lebih dan meningkatkan keterampilan para peserta,
serta untuk mempromosikan kreativitas dan inovasi di sektor
kuliner dan seni. Saya mengapresiasi setinggi -tingginya bahwa melalui acara ini, dapat tercipta sinergi
yang baik antara berbagai pihak, termasuk pelaku UMKM,
seniman dan masyarakat. 

Festival ini diharapkan tidak hanya akan dirasakan di sektor kuliner, tetapi
juga akan memberikan efek yang menguntungkan bagi sektor
transportasi dan industri kreatif di Aceh.

Keberhasilan acara ini juga akan memberikan dorongan
bagi pengembangan ekonomi lokal dan memperkuat daya tarik Aceh sebagai destinasi pariwisata dan kuliner yang menarik. 

Saya yakin, dengan dukungan dan partisipasi aktif dari semua pihak, Aceh Tamiang Art and Food Festival 2024
akan menjadi sebuah acara yang sukses dan memberikan dampak yang signifikan. 

Marilah kita manfaatkan kesempatan
ini untuk belajar, berkolaborasi, dan memajukan Aceh menuju masa depan yang lebih baik, ungkap Asra mengakhiri sambutannya.(Eri Efandi).

Popular Posts