HEADLINE
Dark Mode
Large text article

SEKDA SUDIRMAN : DIALOG KEBANGSAAN SARANA PEMERSATU UMAT BERAGAMA.



Jambi,MA-(Diskominfo Provinsi Jambi) - Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH menyampaikan bahwa Dialog Kebangsaan merupakan salah satu upaya dalam memperkuat persatuan dan kesatuan umat beragama. Hal ini disampaikannya pada PEMBUKAAN DIALOG KEBANGSAAN DAN RAKERWIL BADAN MUSYAWARAH ANTAR GEREJA (BAMAG) LEMBAGA KEAGAMAAN KRISTEN INDONESIA PROVINSI JAMBI, bertempat di Ruang Pola Kantor Gubernur Jambi, Selasa (29/12/2023).

"Saya sangat mengapresiasi dialog kebangsaan ini, sebagai bagian dari upaya untuk terus memperkuat persatuan dan kesatuan, toleransi dan kerukunan dalam keberagaman dan kemajemukan masyarakat Indonesia. Dialog-dialog seperti ini akan mengurangi mispersepsi, sebaliknya meningkatkan pemahaman dalam menyikapi permasalahan yang terjadi dalam kehidupan sosial masyarakat, yang selanjutnya semakin menguatkan toleransi, saling menghormati dan menghargai perbedaan, bisa menerima perbedaan, bahkan bisa bekerja sama dan hidup berdampingan secara damai (peaceful-coexistence) meskipun berbeda. Dengan demikian, akan mendorong terwujudnya kondisi yang rukun dan damai," ujar Sekda Sudirman.

"Saya berharap agar dialog kebangsaan yang diselenggarakan oleh Badan Musyawarah Antar Gereja Lembaga Keagamaan Kristen Indonesia Provinsi Jambi ini turut meningkatkan kerekatan dan kohesi sosial di Provinsi Jambi, guna mendorong terwujudnya kondisi yang aman, rukun, guyub dan damai, kondisi yang sangat dibutuhkan dan sangat didambakan dalam melaksanakan dan menyukseskan program-program pembangunan, untuk meningkatkan kemajuan, kemakmuran dan kesejahteraan daerah dan nasional," lanjut Sekda Sudirman.

Dalam sambutannya yang mewakili Gubernur Jambi ini, Sekda Sudirman juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Wakil Ketua KPK RI, Kepala Badan Siber dan Sandi Negara RI dan Ketua Umum Bamag LKKI. 

"Kedatangan Bapak-bapak merupakan suatu kehormatan bagi kami, dan tentunya menambah semangat bagi seluruh peserta rapat kerja wilayah (rakerwil) dan dialog kebangsaan ini. Saya sangat mengapresiasi pelaksanaan acara ini, yang tentunya bisa diselenggarakan dengan adanya kerjasama yang baik Bamag LKKI Provinsi Jambi dengan Bamag LKKI Pusat dan semua pihak terkait," ucap Sekda Sudirman.

Dikatakan Sekda Sudirman, Rakerwil ini merupakan upaya Bamag LKKI Provinsi Jambi dan Bamag LKKI Pusat untuk meningkatkan kinerja organisasi, yang juga berkontribusi dalam pembangunan daerah dan nasional. “Dialog kebangsaan yang dirangkaikan dengan rakerwil ini merupakan suatu wujud kepedulian Bamag LKKI terhadap persatuan dan kesatuan serta kemajuan daerah, bangsa, dan negara,” kata Sekda Sudirman.


Sekda Sudirman menuturkan, dalam pembangunan Provinsi Jambi, Pemerintah Provinsi Jambi bekerja sama dan bersinergi dengan semua pemangku kepentingan, yakni Pemerintah Pusat, Pemerintah Kabupaten dan Kota, BUMN dan BUMD, swasta, komunitas, organisasi keagamaan, organisasi kemasyarakatan, masyarakat, serta bersedia dan terbuka menerima masukan dari semua pihak, termasuk dari Badan Musyawarah Antar Gereja Lembaga Keagamaan Kristen Indonesia, yang tentunya bertujuan untuk meningkatkan pembangunan dan kemajuan Provinsi Jambi. “Dan saya yakin bahwa Bamag LKKI Provinsi Jambi juga pasti berkeinginan agar Provinsi Jambi semakin maju dan berdaya saing dalam semua sektor Pembangunan,” pungkas Sekda Sudirman.

Sementara itu, Ketua Panitia Dialog Kebangsaan dan RAKERWIL BAMAG LKKI PROVINSI JAMBI Pdt. Paulus P. Sibarani, M.Th. M.Pd melaporkan, jumlah peserta berkisar 350 orang yang terdiri dari unsur pemerintah kab/kota maupun Provinsi Jambi, tokoh adat dan budaya Jambi, perwakilan para tokoh lintas agama, perwakilan organisasi keagamaan lintas agama, perwakilan organisasi kepemudahan lintas agama dan unsur tokoh-tokoh lainnya. 




(red ilham).

Close Ads