Personil Polsek Seruwai Melakukan Pengamanan Kegiatan Vaksinasi Terhadap Siswa/Siswi SD Internasional Tafis Quran
February 19, 2022
Aceh Tamiang-mediaadvokasi.id
Kapolsek Seruway Iptu Hufiza Fahmi SH, di wakili Bripka M. Yusuf, bersama tim Nakes Puskesmas Seruway, melakukan monitoring dan pengamanan kegiatan Vaksinasi terhadap Siswa/Siswi SD Internasional Tafis Quran di Desa Tangsi Lama, Kecamatan Seruway, pada Jumat (18/02/2022).
Pada kesempatan tersebut Bripka M.Yusuf, mengatakan," Monitoring kegiatan Vaksinasi Masal ini dilaksanakan sesuai dengan STR Kapolda Aceh Nomor : STR/185/VI/PAM.3.2./2021 Tanggal 02 Juni 2021. Bertujuan sebagai percepatan dalam pencapaian Vaksinasi," ucapnya.
"Jenis vaksin yang diberikan kepada Masyarakat dewasa dan siswa/siswi, Vaksin SINOVAC. Pelaksanaan kegiatan tersebut tetap melakukan Protokol Kesehatan sehingga Pelaksanaan vaksinasi dapat berjalan dengan baik dan Maksimal.
M. Yusuf menambahkan," sebelum pelaksanaan Vaksin harus melalui beberapa tahapan dengan melakukan Registrasi/pendaftaran Screaning Vaksinasi/penyuntikan Pencatatan dan Observasi oleh petugas Medis untuk antisipasi dari dampak suntikan vaksinasi tersebut selama 30 menit," jelasnya.
"Jumlah Siswa-siswi yang melaksanakan vaksin sebanyak 100 orang. Tujuan kegiatan vaksinasi kepada Siswa-siswi, guna untuk membangun Herd Imunnity dan menekan lonjakan kasus aktif penyebaran Covid 19," terangnya. (Eri Efandi).