Marak Penipuan Yang Mengatasnamakan Aparat. Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Rime Gayo Memasang Himbauan Ke Kampung Kampung.
September 20, 2019
Menangapi Marak nya Penipuan melalui HP yang mengatasnamakan Aparat.Meminta mengirim Uang. Dan mengantisipasi ada nya berita Hoax di kalangan Masyarakat. Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Rime Gayo Memasang Pamplet Himbauan Ke Desa Desa, Jum'at 20 September 2019,
Menurut Kapolsek Pintu Rime Gayo
IPDA Abu Sajarah Melalui
Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Rime Gayo Brigadir Ricky Hamdani Pane, Saat di konfirmasi melalui WhatsApp Menyampaikan,
Tujuan pemasangan atau Himbauan ini Agar masyarakat mengetahui tentang maraknya terjadinya penipuan melalui HP yang mengatasnamakan aparat.
,"Menempelkan Himbauan dan menyampaikan tentang maraknya penipuan melalui HP yang mengatasnamakan aparat dengan berbagi Modus meminta mengirimkan uang", ungkapnya.
Lebih Lanjut Ungkapnya," jangan mudah percaya dengan berita hoax dan isu sara serta ujaran kebencian, saya selaku Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Rime Gayo menghimbau kepada warga/ Masyarakat agar memberikan informasi sekecil apapun kepada bhabinkamtibmas setiap ada permasalahan di Desa", Ucap Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Rime Gayo Brigadir Ricky Hamdani Pane.
Adapun giat Pemasangan pamplet Himbauan yang di lakukan Bhabinkantibmas Pintu Rime Gayo Brigadir Ricky Hamdani Pane meliputi Wilayah Kampung Wih Porak, Kampung Bener Meriah dan Kampung Bintang Berangun Kecamatan Pintu Rime Gayo Kabupaten Bener Meriah.(Pujo)