HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Keren Euy, Kasatlantas Polres Bandung Produseri Film Pendek "Kabul"

AKP Hasby Ristama Kasatlantas Polres Bandung.

Bandung, MA - Biasanya, kalau nonton film pendek kepolisian itu norak-norak, adegan dan dialog yang terkesan terlalu dibuat-buat, dipaksain, kurang kreatif, ngga berkesan. Pesan yang ingin disampaikan pun nggak nyampe.

Tapi film yang satu ini bisa dibilang baguslah. Kreatif, narasi dialognya mengalir bagai air, pesan yang ingin disampaikannya kuat, sehingga pesannya sampe ke khalayak penonton.

Fim berdurasi 9.48 menit ini sebuah karya Satlantas Polres Bogor yang berjudul ‘Kabul’ yang menuai pujian warganet. Film ini dipublikasikan di situs berbagi video Youtube pada Jum'at (18/1/19) lalu.

Film yang mengisahkan seorang tokoh ayah dari dua anak bernama ‘Kabul’ yang diperankan oleh Norman Akyuwen. Kabul dianugerahi sesuatu oleh yang Maha Kuasa di mana segala doa yang ia ucapkan selalu terkabul.

Suatu hari, karena kesal ditilang, Kabul mendoakan polisi agar lenyap dari muka bumi sampai akhirnya para polisi pun hilang. Namun akhirnya kejadian mengejutkan terjadi menimpa setelah Kabul hidup tanpa polisi.

Semua adegan dalam film ini dilakukan di wilayah Kabupaten Bogor yakni di kawasan Cisarua, Gadog dan kawasan Stadion Pakansari Cibinong.

Film ini disutradarai oleh Anto Galon dan diproduseri oleh Kasat Lantas Polres Bogor AKP Hasby Ristama, yang kini jadi Kasat Lantas Polres Bandung.

Karya ini juga melibatkan aktor Ery Makmur, Idan Separo dan yang lainnya termasuk jajaran petugas Satlantas Polres Bogor.

Kasat Lantas Polres Bandung, AKP Hasby Ristama SIK SH MH mengatakan, tujuan video ini adalah untuk membuka kacamata bahwa hidup itu butuh keteraturan, kedisiplinan.

“Bayangkan jika tidak ada ketidakteraturan, apa yang akan terjadi. Polisi salah satu pranata sosial yang membentuk keteraturan sosial,” kata Hasby, Minggu (20/1/2019). Sejak film ini diunggah, banyak pujian berdatangan dari warganet. (yon/ist by tj )
Close Ads