Polsek Buay Madang Timur Pantau Langsung Kegiatan Penyaluran Dana BLT DD Tahun 2024 Tahap Akhir



OKU Timur,MA-Bertempat di Kantor Desa Metro Rejo Kecamatan Buay Madang Timur Kabupaten OKU Timur, Selasa (06/08/2024) berlangsung kegiatan Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD Tahun 2024 Tahap akhir kepada masyarakat Desa Metro Rejo yang berjumlah 28 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dan masing - masing KPM mendapat Rp 1.800.000 untuk 6 Bulan, juli sampai Desember. 


Kegiatan dipimpin oleh Kepala desa Metro Rejo Nengah Wahyudi,dalam kegiatan ini Kapolsek Buay Madang Timur Iptu Sapariyanto SH di dampingi Bhabinkamtibmas Bripda Iswan Natanegara dan Babinsa Peltu Efendi ,Petugas dari Kecamatan juga bersama Pendamping desa dan Lokal desa,Serta Perangkat Desa Metro Rejo. 


Pada kesempatan tersebut Kapolsek Buay Madang Timur Iptu Sapariyanto SH menyampaikan agar masyarakat Desa Metro Rejo tetap menjaga situasi Kamtibmas untuk tetap Kondusif, Serta Bantuan BLT dipergunakan sebaik- Baiknya sesuai dengan kebutuhan rumah tangga dan tidak di salah gunakan, Pesan Kapolsek. 


Kapolsek juga menambahkan Polsek BMT dalam kegiatan penyaluran BLT DD 2024 siap mengikuti dan memantau semua proses penyaluran bantuan, mulai dari pendataan, pendampingan dan pengawasan penyaluran BLT dan secara bersama-sama dengan Babinsa dan pihak yang terkait.Imbuhnya.



Sementara Kepala desa Nengah Mulyadi mengatakan, dalam penyaluran BLT DD terdapat beberapa kriteria dalam penetapan KPM BLT DD 2024, yakni diprioritaskan kepada keluarga miskin yang berdomisili di desa berdasarkan data dengan sasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem, keluarga lanjut usia dan mempunyai anggota keluarga rentan sakit menahun, untuk ini gunakan BLT sesuai kebutuhan sehari hari.


”Kepada 28 KPM diharapkan BLT DD tersebut dapat digunakan untuk membeli kebutuhan bahan pokok seperti beras, lauk pauk maupun kebutuhan pokok lainnya. Karena BLT tersebut disalurkan salah satunya untuk meringankan beban KPM dalam memenuhi kebutuhan keluarganya”Tutupnya.(Kiwan)

Popular Posts