Pilkada kian mendekat, Wendi Himbau Kader Golkar Kota Padang Solid menangkan FA-MN



PADANG - Pendaftaran Calon Kepala Daerah dijadwalkan Komisi Pemilihan Umum pada tanggal 27-29 Agustus 2024. Tiga pasangan calon hampir dipastikan agan bertarung di Pilkada Kota Padang. 


Pasangan Fadly Amran-Maigus Nasir merupakan koalisi gemuk yang mendapatkan dukungan sebanyak 22 kursi dari 6 Partai yakni, Nasdem, Golkar, PDIP, PKB, PPP dan Umat.


Wakil Ketua Golkar Padang Wendi Juli Putra mengatakan " Sebagai kader partai tentunya akan ikut dan maksimal dalam melaksanakan keputusan partai"


Diketahui sebelumnya sosok  Wendi Juli Putra sempat digadang-gadangkan akan ikut bertarung dalam pilkada Kota Padang. Namun dengan berbesar hati Wendi legowo dengan keputusan partai dan siap untuk memenangkan pasangan FA-MN.


"Sebagai sesama anak muda, tentunya harus menemukan titik temu untuk saling berangkul tangan dalam membangun bangsa khususnya Kota Padang. Karena saya kader partai dan juga wakil ketua Organisasi di DPD Golkar Padang wajib hukumnya untuk tertib terhadap kebijakan partai." Ucap Mantan Koordinator PKH Kota Padang tersebut.


Mantan Ketua Umum Badko HmI Sumbar, Wendi mengajak semua Kader Golkar yang ada di struktural maupun partisipan sampai ketingkat akar rumput untuk berjuang bersama FA-MN.


"Selain itu, jika dilihat dari iklim pilihan politik di internal partai, mayoritas kader Golkar Padang memang sudah jatuh hati dengan pasangan FA-MN. Apalagi diperkuat dengan rekomendasi partai, tentunya kader Golkar akan semakin percaya diri untuk memenangkan Pasangan FA-MN. Imbuh Wendi."


Diketahui, pada hari Selasa malam tanggal 13 Agustus yang lalu, Silaturrahim antara Jajaran pengurus dan Kader Golkar Kota Padang juga sudah mengadakan silaturrahim bersama pasangan Cakada FA-MN berlangsung hangat dan penuh keakraban di kantor DPD Golkar Padang.


"Pasangan FA-MN merupakan pasangan yang ideal yang mempresentasikan seluruh lapisan masyarakat. Kota Padang butuh anak muda yang memiliki spirit dan gesit. Kota Padang butuh ulama orang tua yang bisa memberi nasehat dan pencerahan kepada masyarakat. Permasalahan yang sangat kompleks di ibukota Sumatera Barat akan cepat Tuntas jika berkolaborasi untuk kemenangan FA-MN pada pilkada yang akan datang". Tutup Wendi.

Popular Posts