Kedatangan Api PON ke Aceh Singkil Merupakan Sejarah Baru dan Simbol Persatuan


Aceh Singkil-mediaadvokasi.id
Kedatangan rombongan pembawa api Pekan Olah Raga (PON) Aceh-Sumut ke XXI di Aceh Singkil disambut antusias oleh pemkab, warga dan pelajar.

Terlihat di pintu gerbang memasuki kota Singkil, para pelajar dari mulai SD hingga SMA sederajat telah berdiri rapi dengan mengibarkan bendera merah putih dengan menyanyikan lagu kebangsaan.

Rombongan ini disambut Penjabat (Pj) Bupati Aceh Singkil, diwakili Plh Sekda, Forkopimda serta para kepala SKPK, di halaman kantor Bupati pada Kamis sore 29 Agustus 2024 kemarin. 

Api PON yang dibawa oleh para atlet diserahkan kepada Dandim 0109 Aceh Singkil, Letkol Moh Mulyono selaku inspektur upacara.

"Kedatangan Api PON Aceh ini merupakan sejarah baru bagi Aceh Singkil. Semoga ini suatu simbol persatuan dan semangat juang atlet dari seluruh Indonesia,"kata Dandim 0109/Aceh Singkil, Letkol Inf. Mulyono dalam kata sambutannya di halaman kantor Bupati Aceh Singkil.  

Dia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras mempersiapkan acara Kirab Api PON, berharap kerja keras ini membawa berkah dan sukses pada penyelenggaraan PON ke-XXI Aceh-Sumut,"tambahnya.


Sementara itu Martunis, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Aceh dikonfirmasi awak media mengatakan, Kirab Api PON ini merupakan bagian dari tanggung jawab sebagai tuan rumah. Kirab yang dimulai dari kota Sabang, menuju pantai Barat yakni Aceh Selatan hingga  beralih ke Aceh Singkil. 

 "Api obor PON ini bagian dari estafet, sebelumnya dari Aceh Selatan, dan hari ini sampai ke Aceh Singkil,"ungkapnya.

Martunis juga menyebutkan target atlet PON Aceh adalah masuk dalam 10 besar. Ia menilai sambutan masyarakat Aceh Singkil sangat antusias, dari Kecamatan Suro Makmur hingga Tugu Bank Aceh. Mulai dari masyarakat hingga para pelajar. 

"Semoga semangat PON ini bisa menjalar ke seluruh Aceh, khususnya Aceh Singkil, dan melahirkan kader-kader serta atlet dari daerah ini," tambahnya. 

Rute selanjutnya, menurut Martunis, akan mengarah ke Subulussalam dan kemudian diserahkan ke Sumatra Utara (Sumut) sebelum kembali ke Aceh.  

"Setelah dari Aceh Singkil, obor Api PON akan menuju Subulussalam dan kemudian ke Sidikalang. Setelah itu, obor akan kembali ke Aceh hingga tanggal 9 September untuk pembukaan PON," pungkasnya.(Jeky).

Popular Posts