Dukung Perayaan HUT RI ke-79, Babinsa dan Bhabinakntinmas Beri Pengamananan pada Kegiatan Lomba


Gayo Lues - Mediaadvokasi.id
Meriahkan HUT RI Ke 79,  Babinsa Koramil 03/Blangkejeren Dukung Kelancaran kegiatan Lomba, Peringatan HUT kemerdekaan RI ke 79 menjadi momentum penting dan bersejarah bagi bangsa indonesia. Dimana pada tanggal 17 Agustus 1945 bangsa Indonesia telah memproklamasikan kemerdekaannya dari penjajah.

Berbagai event perlombaan telah diselenggarakan untuk memeriahkan perayaan HUT kemerdekaan RI ke-79, diantaranya lomba panjat pinang yang diikuti oleh anak - anak di Desa Penampaan Kec. Blangkejeren Kab. Gayo Lues. 

Guna mendukung kelancaran kegiatan lomba gerak jalan, Babinsa Desa Penampaan Koramil 03/Blangkejeren Serka Abdiansyah bersama Babinkamtibmas, melakukan pengamanan di tempat berlangsungnya kegiatan lomba, Minggu (18/08/2024).

Babinsa Desa Penampaan Serka Abdiansyah menyampaikan, kita sangat mendukung kegiatan-kegiatan dalam menyemarakkan HUT RI Ke 79 yang diinisiasi oleh Kepala Desa Penampaan bersama warga.

Ini merupakan wujud rasa cinta tanah air, jati dirinya sebagai bangsa yang merdeka berkat perjuangan para pahlawan dan wujud kesadaran sebagai generasi penerus bangsa mewarisi semangat perjuangan  yang ditunjukkan oleh warga Desa Penampaan. 

Dengan menggelar lomba panjat pinang, lomba bola voly dan lomba kebersihan lingkungan serta bentuk kegiatan lainnya, yang semata-mata untuk menyemarakkan HUT RI ke 79, ini patut kita dukung,  “jelas Serka Abdiansyah”.

Popular Posts