Tingkatkan Kebutuhan Nutrisi, Desa Salak II Bagikan Makan Tambahan Berupa Susu dan Sayuran



Pakpak Bharat, (SUMUT) -MA;Pemerintah Desa Salak II bagikan Makanan Tambahan (PMT) berupa Susu dan sayuran dari karya taman PKK bagi puluhan lansia, dihalaman kantor Desa Salak II, Salak, (08/05/2024). 


Kepala Desa Salak II, Sakat Banurea mengatakan pembagian makanan tambahan ini guna memenuhi kebutuhan gizi bagi para masyrakat lansia di desanya. 


"Pembagian makanan tambahan berupa susu ini untuk memenuhi kebutuhan gizi bagi masyrakat lansia kita, ada juga sayur-sayuran hasil dari karya PKK kita, petik langsung dari taman dan dibagikan bagi lansia" , Terang Kades. 


Sambungnya, Kesehatan masyarakat menjadi salah satu perhatian pemerintah Desa Salak II baik Anak-anak, Ibu hamil dan Lansia, sehingga Desa mengalokasikan anggaran untuk makanan tambahan tersebut, 

"Kesehatan adalah paling utama, maka kesehatan masyrakat menjadi salah satu perhatian dari pemerintah desa kita, Tubuh sehat sudah pasti melahirkan pikiran yang positif", Sambung Kades. 


Pembagian makanan tamabahan ini juga didampingi oleh Bidan Desa dan Beberapa Mahasiswa magang dari IAKN Tarutung, sebelumnya para lansia dilakukan cek kesehatan, ditimbang dan mengukur tinggi badan, Bidan juga menyarankan untuk selalu menjaga pola hidup sehari-hari. 


Masyarakat lansia yang telah menerima makanan tambahan mengucapkan terimakasih kepada pemerintah desa salak II atas bantuan yang telah disalurkan untuk peningkatan nutrisi atau gizi bagi mereka, 


" Saya bersyukur, dan terimakasih banyak kepada pemerintah Desa, kami mendapat makanan tambahan berupa susu dan ada juga sayur, semoga kita semua sehat-sehat terlebih untuk kepala desa yang menjalan kan roda pemerintahan, sekali lagi kami ucapkan terimakasih banyak", Ucap M, Br Tumangger, salah satu warga lansia didesa tersebut. (Jan)

Popular Posts