Baznaz Mulai Salurkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Untuk Anak Kurang Mampu Dan Anak Disabilitas Kabupaten Kampar !!!



Kampar, MA- Tahun 2022 Kabupaten Kampar kembali menoreh prestasi di kancah Nasional.Hal tersebut terbukti dari keberhasilan Pemerintah Daerah berhasil mendapatkan gelar sebagai Kabupaten Layak Anak kategori Madya dengan motto "Kampar Peduli Kepada Semua".


Dengan torehan prestasi tersebut pemerintah Kabupaten Kampar lansung menggandeng OPD terkait dan BAZNAZ untuk segera merealisasikan program bantuan perlengkapan sekolah untuk anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu dan anak para penyandang disabilitas di Kabupaten Kampar.


Menindaklanjuti hal tersebut,Badan Amil Zakat Nasional(BAZNAZ)mulai terlihat menyalurkan bantuan untuk perlengkapan sekolah tersebut(Rabu/03/08/2022).

Hal ini terlihat saat  salah seorang atlit renang NPC Kabupaten Kampar mendapatkan bantuan biaya untuk perlengkapan sekolah tersebut.Bocah yang cukup berprestasi di olahraga renang tersebut yakni Zulfian Rahman yang berasal dari Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar dan sedang menimba ilmu di Sekolah Dasar(SD)Muhammadiyah 020 Kecamatan Kuok Kabupaten Kampar.


Dengan masuknya Zulfian Rahman dalam penerima bantuan perlengkapan sekolah tersebut.awak media lansung mencoba mengomfirmasi ayah Zulfian yakni Feri  Rinaldi  yang kebetulan sedang menggeluti organisasi pemerhati sosial.

Feri menyampaikan bahwa bantuan untuk perlengkapan sekolah tersebut sangatlah membantu atau meringankan beban para orang tua yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk menopang pendidikan  anak-anak nya dari tingkat SD bahkan sampai tingkat kuliah.ujar Feri.


Lanjut,sebagai seorang pemerhati sosial Feri berharap kepada anak-anak yang mendapatkan bantuan perlengkapan sekolah tersebut,hendaklah bersungguh-sungguh dalam menjalani pendidikan nya masing -masing agar bantuan yang digelontorkan oleh Pemerintah Daerah ini betul-betul bisa bermanfaat bagi sipenerima dan keluarga nya.imbuh Feri.


Sebelum menutup pembicaraannya Feri yang mewakili seluruh orang tua penerima bantuan tersebut mengucapkan ribuan terima kasih yang tak terhingga kepada Pj Bupati,Sekda Kampar,OPD terkait dan BAZNAZ Kabupaten Kampar yang telah mau memperhatikan nasib pendidikan anak yang berasal dari keluarga kurang mampu dan khususnya untuk pendidikan para penyandang disabilitas yang ada di Kabupaten Kampar tercinta ini tutupnya.

Popular Posts