Miliki Usaha Pangkalan Gas Bersubsidi, Babinsa Ramil 02/Sungai Limau Beri Lapangan Pekerjaan Untuk Masyarakat.



Pariaman, MA - Guna memberi manfaat yang lebih untuk masyarakat, seorang anggota TNI-AD yang bertugas di Kodim 0308/Pariaman. Manfaatkan pangkalan gas bersubsidi miliknya guna membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat. 


Anggota TNI yang menjabat sebagai Bintara Pembina Desa (BABINSA) Tersebut, memanfaatkan waktu luang dipuar jam dinasnya untuk mengelola Pangkalan Gas Lpg Subsidi 3 Kg miliknya.


Kepada media, Pada Rabu (20/7/2022) Praka Iqbal Sanara mengatakan bahwa dirinya mengelola Pangkalan Gas Lpg bersubsidi miliknya sudah 2 tahun ditekuninya dan semenjak dirinya pindah dinas ke Kota Pariaman. 


"Usaha Pangkalan Gas Lpg Subsidi 3 Kg Baru Saya tekuni semenjak Pindah Ke Kodim 0308/Pariaman, dari situ saya mulai ikut Mertua kebetulan Mertua saya itu punya Pangkalan Gas Lpg 3 Kg juga. Semenjak itulah saya mulai mempelajari cara Pendistribusian Gas LPG Ke Masyarakat dengan Harga Het Rp.17.000 ." Jelasnya. 


"Selain itu, dari hasil usaha Pangkalan Gas Lpg 3 Kg Subsidi bisa membantu membiayai orang tua saya yang sedang Sakit Di Kampung Halaman hingga sekarang alhamdulillah bisa membatu untuk tambahan perekonomian kami sekeluarga." Tambahnya. 


Ditempat yang terpisah, Danramil 02/Sungai Limau Lettu Inf Syahrumsyah mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung apapun kegiatan anggotanya yang bersifat positif untuk masyarakat dan tidak mengganggu tugas pokok TNI.


"Kita sangat mendukung kegiatan yang diantaranya membuka usaha sampingan oleh anggota kita yang mana hal itu tidak menganggu tugas pokoknya sebagai anggota TNI Aktif. sebab, hal itu dapat meningkatkan perekonomian anggota itu sendiri. Selain itu, agar bisa memberi manfaat dan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar." Ujar Danramil. (Arief Wisa)

Popular Posts