Pelayanan Prima, Disdukcatpil Pakpak Bharat Jemput Bola Ke Kecamatan Pagindar

 


Pakpak Bharat, MA-Untuk mendukung kelengkapan Administrasi masyarakat Kecamatan Pagindar Kabupaten Pakpak Bharat, Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan kabupaten Pakpak Bharat hadir bersama jajaranya di kecamatan Pagindar menjemput bola untuk memberikan pelayanan terbaiknya, Selasa 01/03/2022.


Bertempat di Aula kantor Camat Pagindar, Dinas catatan sipil dan kependudukan dari Kabupaten Pakpak Bharat hadir untuk memberikan pelayanan secara gratis dan langsung kepada masyarakat Kecamatan Pagindar.


Dengan antusias masyarakat Kecamatan Pagindar langsung mendatangi Kantor Camat Pagindar untuk mengurus kelengkapan berkas administrasi sebagai bukti bahwa warga kecamatan Pagindar sebagai warga yang patuh untuk melengkapi administrasi.


Saat dikonfirmasi Kadisdukcatpil Kabupaten Pakpak Bharat Bapak Petrus Saragih, SE, MM, mengatakan Disdukcatpil Pakpak Bharat akan selalu memberikan pelayanan primanya kepada semua masyarakat dan saat ini dikecamatan Pagindar, 


"Semua itu dilakukan sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat, khususnya Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan, untuk membantu dan mempermudah serta meringankan beban masyarakat dalam kepengurusan kelengkapan Administrasi", ungkap Petrus Saragih


Selanjutnya, Kadis menerangkan Kegiatan dan pelayanan yang diberikan pada saat ini di diantaranya Rekam e-KTP El, Rekam KIA, Kartu Keluarga, Akta Lahir, Akta Kawin, Akta Cerai,Akta Mati, Surat Pindah, Pelayanan ini semua diberikan oleh Disdukcatpil secara gratis sebagai bentuk perhatian Pemerintah kabupaten Pakpak Bharat terhadap masyarakat Kecamatan Pagindar yang dimana wilayah ini jauh dari jangkauan dengan medan yang sulit.


"Terkhusus Kec. Pagindar, wilayah yang jauh dan sulit terjangkau kita tetap lakukan pelayanan prima guna mempermudah warga kita dalam pengurusan surat-surat kependudukan, ya kita harus jemput bola", Lanjut Kadis



Dismping itu, Bupati Pakpak Bharat juga langsung menyerahkannya surat-surat kependudukan secara simbolis yang sudah selesai kepada warga pagindar yang hadir mengurus kelengkapan administrasi ditempat.


Tokoh masyarakat serta seluruh warga yang hadir hari ini mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat Khususnya Dinas Disdukcatpil yang telah bersusah payah untuk hadir di kecamatan Pagindar serta memberikan pelayanan yang Prima guna membantu masyarakat kecamatan Pagindar dalam hal kelengkapan Administrasi.


J.Manik selaku tokoh masyarakat Pagindar sangat mengapresiasi kinerja Disdukcatpil yang mana ditahun 2022 ini sudah dua kali hadir di kecamatan Pagindar untuk memberikan Pelayanan terhadap masyarakat.

"Tentunya Kehadiran Disdukcatpil hari ini di Kecamatan Pagindar sangat membantu Masyarakat dalam hal kepengurusan kelengkapan Administrasi, Kami mengucapkan terimakasih kepada pemerintah kabupaten pakpak bharat, terutama disdukcatpil yang kedua kalinya sudah datang jemput bola ke daerah kami, semoga berkat ini, semua warga kami bisa melengkapi administrasi kependudukan", Ucap Manik.(Jandry Manik)

Popular Posts