Kapolres Aceh Singkil Undi Peserta Vaksin tahap lll Berhadiah Paket Umrah Dari Polda

Aceh Singkil-mediaadvokasi.com.
Aceh Singkil Rusmaini Desa Sanggaberu Silulusan Kecamatan Gunung Meriah mendapatkan paket hadiah gratis Umrah pada pengundian vaksinasi tahap lll tahun 2021 dari Polda Aceh. 

Pengundian hadiah umroh tersebut dilakukan langsung oleh Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Aceh Singkil AKBP Iin Maryudi Helman di Aula Mapolres setempat saat konferensi pers akhir tahun 2021,Rabu (29/12). 


Iin menyampaikan, warga yang beruntung dan terpilih dalam pengundian tersebut adalah Ibu Rusmaini warga Desa Sanggaberu Silulusan Kecamatan Gunung Meriah. 

Kapolres langsung menghubungi yang bersangkutan untuk memastikannya. Ternyata nomor hanphone yang terdaftar milik anggotanya, sehingga ia meminta terhadap anggotanya tersebut untuk menyampaikan kabar baik itu kepada Ibu Rusmaini. 

Ia mengucapkan selamat kepada peserta vaksinasi yang telah mendapatkan paket umrah gratis dalam program vaksinasi berhadiah umrah dari Polda Aceh. 

Tujuan diadakannya program vaksinasi berhadiah paket umrah tersebut, yaitu agar meningkatkan animo masyarakat khususnya masyarakat Aceh Singkil untuk melaksanakan vaksin. 

Sebelumnya Kasie Humas Polres Aceh Singkil AKP Asral mengatakan ada dua warga Aceh Singkil yang mendapat hadiah paket umrah gratis yakni Juli Yana Wati warga Desa Blok 15, Tenaga Kesehatan Polres Aceh Singkil dan Koptu Selamat Romadani, Babinsa Singkohor. 

"Sesuai dengan arahan Polda Aceh, satu paket khusus masyarakat umum, pengundian dilakukan oleh Bapak Kapolres Aceh Singkil," sebut Asral. 

Saat pengundian tersebut  turut hadir Kasatreskrim, Kasatlantas, Kasatnarkoba, dan personel humas Polres Aceh Singkil,  serta sejumlah wartawan lainnya (Ahmad)

Popular Posts