Kecamatan Patimuan Launching Si Mantap Pakde, Mulai Disosialisasikan ke Kades

Cilacap, MA - Sistem Informasi Pembinaan Monitoring dan Pengawasan Pengelolaan Keuangan Desa (Si Mantap Pakde) Kecamatan Patimuan di launching dan di sosialisasikan kepada seluruh Kepala Desa (Kades) dan BPD se-Kecamatan Patimuan, bertempat di aula Kecamatan setempat, Senin (1/11/2021).

Si Mantap Pakde merupakan sistem informasi atau instrumen aplikasi terkait pembinaan dan pengawasan pengelolaan keuangan Desa yang terintegrasi. 
Hal tersebut disampaikan Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Patimuan Rohwanto selaku projects leader.

Menurut Sekcam, simantappakde.cilacapkab.go.id adalah alamat sub domain. Dengan adanya sistem informasi ini, kegiatan pembinaan dan pengawasan terhadap pengelolaan Desa yang akuntabel dan transparan di Kecamatan Patimuan dapat terwujud.

"Tujuan jangka pendek dalam aksi perubahan ini yaitu terbangunnya sistem informasi pembinaan monitoring dan pengawasan pengelolaan keuangan Desa di Kecamatan Patimuan," kata Rohwanto.

Terlaksananya pengembangan dan integrasi aplikasi ini 18 bulan kedepan dapat terlihat di website resmi Dispemades Kabupaten Cilacap.

Harapan dari penerapan aksi perubahan kinerja organisasi, lanjut Sekcam, diantaranya dapat memberi manfaat antara lain bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap dengan memberikan kemudahan akses dalam pembinaan dan pengawasan pengelolaan keuangan Desa untuk peningkatan akuntabilitas dan transparansi mendukung terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan yang baik dan bersih (good government and clean government).

"Tupoksi Kecamatan Patimuan dalam mewujudkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan Desa, serta menciptakan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik.
Bagi Pemerintahan Desa (Pemdes), aplikasi ini mewujudkan transparansi keuangan Desa, meningkatkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat. Dengan tata kelola yang baik dan bersih dari aparat pemdes, diharapakan terhindar dari masalah hukum," jelas Sekcam.

Sementara itu, tidak hanya berguna bagi aparat pemerintah saja, sistem simantap pakde juga dapat di pergunakan dalam melakukan penelitian bagi kalangan akademisi.

"Keterbukaan informasi sebagai sarana publikasi tentang transparansi pengelolaan keuangan Desa, juga dapat di akses oleh media massa atau pers.
Bagi kalangan LSM, Ormas, adanya Simantap Pakde memudahkan melakukan kontrol, memberikan feed back, atas kinerja pelayanan Kecamatan Patimuan dalam pembinaan monitoring dan pengawasan pengelolaan keuangan Desa", pungkas Sekcam Patimuan.

Hadir dalam launching dan sosialisasi Si Mantap Pakde, Bupati Cilacap yang diwakili oleh Kepala Dispemades Kabupaten Cilacap Achmad Arifin, Edo Ertino selaku programmer dari Diskominfo Kabupaten Cilacap, Inspektur Pembantu II Inspektorat Kabupaten Cilacap Imas Haryati, Forkopincam Patimuan, Kepala UPTD Korwil Bidang Pendidikan (Bidik) Kecamatan Patimuan, para Kepala Desa (Kades) serta Ketua dan anggota BPD se-Kecamatan Patimuan. (Pour)

Popular Posts