Peringati HUT ke 76 TNI, Kodim 0703 Cilacap Gelar Vaksiniasi Massal

Cilacap, MA - Masih dalam rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT  ke - 76 TNI, Kodim 0703 Cilacap kembali menggelar Serbuan Vaksinasi untuk warga masyarakat umum, bertempat di Komplek PT. Sumber Segara Primadaya (S2P) Karangkandri, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Serbuan Vaksinasi sesuai jadwal dilaksanakan dalam dua hari, pada kamis dan sabtu, 7 dan 9 oktober 2021, untuk vaksin hari pertama hari Kamis (7/10/ 2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Cilacap AKBP Eko Widiantoro, S.I.K., M.H beserta para Kepala Bagian(Kabag), Camat Kesugihan Basuki Priyo Nugroho S.Sos, Danramil 06/Kesugihan Kapten lnf. Sueb, Kapolsek Kesugihan Iptu. Suparjo, Dirtek PT. Sumber Segara Primadaya /S2P Ir. Irvan Rahmat, beserta para Manager, Dinkes Cilacap dr Ari, unsur pengamanan dari Anggota Kodim 0703/Cilacap dan Anggota Polres Cilacap, Tim Vaksinator serta warga masyarakat peserta Vaksin.

Kegiatan Serbuan Vaksinasi Kodim 0703 Cilacap mendapat dukungan 4 Tim vaksinator antaralain dari Tim RSUD Cilacap  dalam hal ini Dinas kesehatan Cilacap, Tim UPTD Puskesmas Kesugihan 1, Tim vaksinator KKP Cilacap, Tim vaksinator Kesehatan Polres Cilacap.

Adapun warga yang akan menjalani vaksin harus mengikuti aturan, tata cara pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 yang dimulai dari Registrasi (Pendaftaran), pengecekan suhu tubuh, pengecekan tekanan darah (Tensi), Verifikasi data, pemeriksaan Screening baru bisa menjalani vaksinasi. Setelah selesai menjalani vaksin para pserta tidak boleh langsung pulang namun menunggu untuk tahap Observasi, apabila tidak ada keluhan baru diperbolehkan pulang.

Terpisah, Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P mengatakan kegiatan Serbuan Vaksinasi Kodim 0703 Cilacap dalam rangka HUT ke - 76 TNI  tidak hanya dilaksanakan di PT. S2P Karangkandri namun juga dilaksanakan terjadwal di fasilitas Rumkitban TNI AD Cilacap dan tersebar di wilayah wilayah Kecamatan yang ada di Kabupaten Cilacap yang pada pelaksanaanya bekerjasama demgan dinas Kesehatan setempat.

"Untuk Serbuan Vaksinasi di PT.S2P Karangkandri hari pertama merupakan vaksinasi dosis 1 dengan vaksin jenis sinovac yang menargetkan 1000 orang warga umum. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu percepatan vaksinasi nasional di wilayah Kabupaten dengan sasaran warga umum mulai dari lansia, pralansia, kalangan profesi, kalangan  pondok pesantren, pelajar dan lainya," katanya.

Lebih lanjut, "Dalam peringatan HUT ke - 76 TNI , kami berharap semakin banyak warga masyarakat yang divaksin guna memenuhi herd imunity yang pada akhirnya akan tercipta masyarakat yang sehat dan ekonomi akan bangkit. Bersatu, berjuang kiat pasti menang," tutupnya. (Pour)

Popular Posts