Ponpes Mandiri Terima Bantuan Kitab Kuning Dan Sembako di Masa Pandemi

Karawang, MA-Lembaga Amil jakat infaq dan sodakoh Nahdatul ulama( Lazisnu) kabupaten Karawang berikan bantuan berupa kitab kuning dan sembako kepada pondok pesantren Madiri pada 31 Juli 2021

Bantuan berupa kitab kuning dan sembako ini, untuk memperlancar proses belajar dan mengajar para santri di masa pandemi copid 19  khususnya di masa PPKM level 4 

Diharapkan dengan bantuan  kitab kuning dan sembako para santri dapat menjalani proses belajar dan mengajar sebagai mana mestinya

Bantuan ini di terima langsung oleh guru dan santrinya di aula
Pondok pesantren Mandiri  Bambu raki RT 01 RW 04 desa Jatiwangi kecamatan Jatisari  kabupaten Karawang 

Ketua LAZISNU kabupaten Karawang Haji Asep Abdulah Safe'i A.md mengatakan,  "bantuan berupa kitab kuning sebanyak 70 kitab dan paket sembako berupa beras, susu, dan indomie diharapkan dapat bermanfaat bagi para santri yang ada di pondok pesantren Mandiri ini".

Ustad Taupikkurrohim SS, selaku pengasuh pondok pesantren Mandiri mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh LAZISNU kabupaten Karawang dan telah menyambangi pondok pesantrennya serta menghaturkan banyak terima kasih atas bantuannya. Beliau juga menyampaikan, semoga bantuan ini akan menjadi amal jariyah serta memberikan manfaat dan menumbuhkan semangat diantara para santri untuk tetap menimba ilmu di pondok pesantren Mandiri Bamburaki.(en)

Popular Posts