Fikram Meminta DPR Aceh Untuk Segera Menurunkan Gubernur Dari Jabatannya

Aceh Tamiang-Mediaadvokasi.com,
Sekumpulan Pemuda yang menamakan dirinya Front Pemuda Tamiang melakukan konfrensi Pers terkait penolakan Qanun pertanggung jawaban APBA pemerintahan Aceh tahun 2020 dan turutkan Nova sebagai Gubernur Aceh. Kegiatan berlangsung dihalaman depan Stadion Kabupaten Aceh Tamiang pada Kamis (05/08/2021). 

Pada pertemuan tersebut, M. Fikram koordinator Front Pemuda Tamiang menyampaikan,"  semangat perdamaian Aceh yang sudah memasuki empat belas tahun seharusnya makin membawa kesejahteraan bagi rakyatnya, namun hal itu terjadi sebaliknya," terang Fikram.
Oleh sebab itu, kejahatan anggaran terjadi tahun 2020, diantaranya sesuai laporan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI perwakilan Aceh, bahwa ada 245 temuan di masing-masing Satuan Kerja Pemerintah Aceh (SKPA), dengan kerugian Negara mencapai sembilan puluh lima milyar. 

Fikram menambahkan," seharusnya ditengah kondisi pandemi covid, Pemerintah Aceh memanfaatkan anggaran untuk pembangunan sesuai arahan Pemerintah Pusat, bukan bermain drama untuk memperkaya diri," jelas Fikram.

Oleh karna itu, kami mengambil sikap, meminta Gubernur mundur dari jabatannya. Mendesak DPR Aceh untuk menolak laporan pertanggungjawaban Gubernur tahun 2020. Meminta segera agar Sekretaris Daerah Aceh untuk diganti. Meminta DPR Aceh untuk segera menurunkan Gubernur dari Jabatannya," ungkapan Fikram kepada Awak media. (Eri Efandi)

Popular Posts