Alva Sikin Siap Ramaikan Bursa Pilkades Kota Baru

PALI MA - Maraknya pencalonan Kepala Desa Kota baru  yang diadakan serentak di Kecamatan Penukal Utara  diikuti 3 orang  Bacalon semakin terasa hangat jadi topik pembicaraan. 

Sebut saja namanya Alva Sikin, dialah salah satu Bakal Calon Kepala Desa Kota baru yang dinilai layak oleh warganya, memimpin Desa untuk dua periode dan  enam tahun ke depannya nanti periode 2021-2027 mendatang pada Pilkades 27 Oktober 2021

Saat diwawancarai Alva Sikin mengatakan, bahwa dirinya siap tampil demi warga Desa Kota Baru Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten PALI. 

“Saya siap melanjutkan mengabdi dan melayani warga Desa, Kota baru tuturnya, Senin (31/08-2021) kepada awak media ketika ditemui di kediamannya.

Alva Sikin yang biasa disapa Juki  menyampaikan kepada awak media terkait pencalonannya di Pilkades tahun ini (periode 2021-2027). 

“Bila nanti saya terpilih untuk priode yang kedua menjadi Kades Kota baru dengan sepenuh hati saya akan mengabdi dan melayani warga, saya siap bekerja sepenuh hati,” jelasnya.

“Bahkan saya siap menjadi wadah menampung pengaduan, keluhan masyarakat di bidang apapun, diantaranya di bidang sosial, pelayanan publik, pemberdayaan, kesejahteraan, perekonomian, pertanian, budaya serta olahraga kepemudaan dan Kesehatan,” tegasnya.

Lebih lanjut dikakannya, bahkan di bidang bakti sosial kependudukan menjaga lingkungan supaya bersih indah dan tenteram. 

“Saya akan tingkatkan program kerja dalam kegiatan gotong royong, keberhasilan lingkungan, menciptakan lapangan usaha mandiri atau kerajinan, dan meningkatkan kualitas pendidikan baik formal maupun informal untuk bekal kehidupan para warga,” tambahnya.

“Saya akan berusaha membangun infrastruktur lokal serta berusaha melayani, mengayomi kepentingan warga kota baru  siang atau malam, kepada staf desa serta kadusnya untuk bekerja keras di dalam menjalankan tugas sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian yang baik,” tutupnya. (ypn)

Popular Posts