Bersama Forkopimda Dandim 0117/ Aceh Tamiang Laksanakan Safari Ramadhan

Aceh Tamiang-mediaadvokasi.com
Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita bersama Forkopimda Aceh Tamiang, melaksankan Safari Ramadhan 1442 H Tahun 2021 di Mesjid Raudhatul Muttaqin Kampung Paya Rahat, Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang. Pada Jumat (16/04/2021)

Kegiatan didahului dengan sholat isya dilanjutkan dengan sholat tarawih berjamaah. Dalam kesempatannya Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita menyampaikan,"  marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat-Nya kepada kita, sehingga sampai saat ini kita masih diberikan kesempatan dan kesehatan untuk dapat berkumpul bersama pada malam yang berbahagia ini," Ungkap Dandim.
Oleh karna itu, Bulan Ramadhan merupakan salah satu Anugerah dan Rahmat Allah SWT untuk hamba-hamba-Nya yang beriman. Sebab dalam bulan Ramadhan terdapat berbagai keistimewaan, seperti pahala ibadah yang dilipat gandakan, dosa yang diampuni dan banyak lagi keberkahan lainnya oleh karena itu, mari kita manfaatkan momen Ramadhan tahun ini untuk meraih pahala dan menjadi orang yang bertagwa kepada Allah SWT. 

Dandim Yusuf Adi Puruhita menambahkan," di bulan yang penuh berkah ini, mari bersama-sama kita menjaga kesucian diri, dari ganguan yang bisa membatalkan puasa kita. Maka dari itu mari kita mendekat diri agar amal ibadah kita di terima disisi Allah SWT," Jelas Dandim.
Oleh sebab itu, Safari ramadhan ini merupakan sarana untuk memupuk ukhuwah islamiah dan marilah dengan suasana ramadhan ini kita jadikan sebagai moment untuk meningkatkan amal ibadah dan berlomba lomba dalam meningkatkan amar ma'ruf nahi mungkar.

Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita berharap dengan safari ramadhan ini kita dapat mempererat tali silaturahmi dan setelah ramadhan ini selesai / berakhir kita dapat mengambil hikmah dan kita kembali menjadi fitri ( Suci ) laksana bayi yang baru lahir tanpa dosa," harapan Dandim.

Dalam Safari Ramadhan tersebut menghadirkan penceramah yakni Ustadz Baharuddin, SHI, MHI Dalam ceramahnya, menceritakan tentang kesempatan kepada kita untuk melihat dan mendapati bulan Ramadhan. 

Ramadhan adalah bulan yang paling dinanti oleh seluruh umat Islam di berbagai belahan dunia, termasuk kita. Dari Abu Hurairah  berkata Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan karena iman dan mengharap pahala dari Allah, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (H.R. Bukhari).

Dalam safari ramadhan 1442 H tahun 2021 Forkompinda Aceh Tamiang menyerahkan bantuan berupa uang sebesar Rp. 10.000.000 yang diberikan secara simbolis oleh Dandim 0117 / Aceh Tamiang kepada Badan Kemakmuran Masjid ( BKM )Kampung Paya Rahat, Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang.


Kegiatan tersebut disaksikan langsung, Asisten Ademitrasi Umum Ir. Adi Darma. Kadis PUPR  Ir. Eddy Nofrizal , Kabid Dinas Sosial Bantarullah, Pasi Intel Kodim 0117/Atam Kapten Inf. Nunu Rukmana, Dan Unit Intel Kodim 0117/Atam Letda Inf. Lusmin, Danpos Ramil 04/Bdh Peltu Kharimudin, Camat Banda Mulia Muhamad Farid, Kabag Hukum Dahlia, Datok Penghulu Kampung Paya Rahat Devi Suhendar serta masyarakat Desa Paya Rahat( Eri Efandi)

Popular Posts