Sarhadi: Terlaksananya Kegiatan Ini Berkat Pihak Internal Partai

Aceh Tamiang-Mediaadvokasi.com
Dalam rangka memperingati HUT Ke 13 tahun. DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Aceh Tamiang menggelar kegiatan bakti sosial donor darah dan santunan anak yatim,yang di laksanakan pada Minggu (14/02/2021).

Kegiatan yang dilaksanakan penuh kesederhanaan di kantor DPC Gerindra Aceh Tamiang, Kampung Tanjung Karang, Kecamatan Karang Baru turut di hadiri H. Jauhari Amin anggota DPRA hang sekaligus koordinator Partai Gerindra Kabupaten Aceh Tamiang - Kota Langsa, tampak juga para anggota DPRK Aceh Tamiang dari Partai Gerindra serta pengurus tingkat DPC hingga pengurus ranting. 
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Aceh Tamiang, Suprianto, ST dalam sambutannya mengatakan," Mari sama - sama kita ketahui sesuai intruksi DPP Gerindra, bahwa kita harus terus bergerak dan berjuang serta berbakti untuk masyarakat, terlebih dimasa Pandemi Covid -19 sekarang ini," Ungkap Suprianto.


Oleh karna itu, Saya apresiasi kepada panitia penyelenggara yang sudah bekerja semaksimal mungkin untuk mensuskseskan kegaitan bakti sosial donor darah, semoga kegiatan ini  memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. 


Suprianto menambahkan," Santunan anak yatim, pada tahun ini hanya bisa diberikan santunan untuk anak yatim yang berada di sekitar kantor DPC Partai Gerindra Aceh Tamiang,Semoga di tahun mendatang dapat menjangkau lebih luas kampung - kampung lainnya untuk pelaksanaan santuan anak yatim, " Harapan Seprianto. 

Pada kesempatan yang sama, Koordinator Partai Gerindra Aceh Tamiang - Langsa, Jauhari Amin menyampaikan," Usia Partai Gerindra yang kini memasuki 13 tahun merupakan usia yang masih belia. Namun kita sudah mampu menunjukkan kepada publik bahwa Gerindra di Aceh Tamiang mampu meraih 6 kursi serta berhasil menduduki kursi Ketua DPRK Aceh Tamiang, " Ungkap Jauhari Amin.

Oleh karna itu, keberhasilan ini tentunya tidak terlepas dari kerja sama dan konsistensi baik para calon legislatif, pengurus partai dan simpatisan sehingga mampu menjadikan Gerindra Aceh Tamiang menjadi terbaik pada Pemili Legislatif ( Pileg) tahun 2019 lalu.Prestasi ini harus di pertahankan serta ditingkatkan lagi.

Dihahir pembukaan Ketua panitia pelaksana kegiatan Sarhadi yang juga angota DPRK Aceh Tamiang mengutarakan, kepada para peserta donor darah yang sudah terdaftar mencapai 40 orang, kemungkinan bisa bertambah karena pada hari kegiatan ini pengurus DPC, PAC dan pengurus ranting ramai yang hadir serta dalam kegiatan donor darah yang bekerjasama dengan RSUD Aceh Tamiang," Terangnya.

" Sedangkan santuan anak yatim lebih kurang  sebanyak 36 orang yang kita ambil dari Kampung Kesehatan 19 orang dan Kampung Tanjung Karang 17 oranag. Kegiatan ini terlaksana berkat bantuan para pihak, baik internal partai maupun sumbangsih pihak lainnya seperti PT Pertamina EP Rantau.(Eri Efandi)

Popular Posts