Puskesmas Cikampek Sudah Melaksanakan vaksinasi Pada Masyarakat di Awal Pebruari

Karawang, MA-Media Advokasi mencoba mencari tahu dari pelaksanaan penyuntikan Vaksin Inovac di Puskesmas Cikampek Kabupaten Karawang(10/2).Media Advokasi(MA) agak sedikit kurang lancar  dari sambutan para pegawai,mungkin belum terbiasa kedatangan wartawan.MA dilayani oleh bagian farmasi Nurhasanah dan Bidan Tuti Nengsih.Pelaksanaan penyuntikan vaksin sudah berjalan dari tanggal 1 Pebruari 2021 kata Nurhasanah.Yang menerima suntikan berumur 18-59 dalam keadaan sehat diperiksa petugas.Puskesmas Cikampek baru terima kiriman vaksin dari Dinkes Karawang 285 pcs.Sampai tanggal 9 Pebruari sudah terpakai sebanyak 111 suntikan tutur Tuti.Pelayanan kemasyarakat Senin-Kamis.Sementara ini belum ada keluhan yang berarti dari masyarakat yang sudah divaksin kata Nurhasanah.Antusias masyarakat cukup positif adanya vaksin sinovac ini,untuk dapat mengurangi resiko tertularnya Covid-19.Ada juga masyarakat yang belum menerima kehadiran vaksin sinovac dikarenakan sosialisasi kemasyarakat sangat minim.Rasa ketakutan disuntik vaksin sudah tidak beralasan untuk masyarakat pungkasnya. (Fauzi) 

Popular Posts