242 Orang CPNS Mengikuti SKB Di Kampus IAIN Langsa

Aceh Tamiang-Media Advokasi.com.
Sebanyak 242 orang peserta Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS) formasi tahun 2019 mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang dilaksana oleh Dinas BKPSDM Aceh Tamiang, pada Rabu (16/09/2020) di Kampus IAIN Langsa, Kota Langsa. 
Peserta yang mengikuti SKB tersebut  merupakan tahapan lanjutan dalam seleksi CPNS formasi tahun 2019, dan peserta yang mengikuti tahapan SKB ini adalah mereka telah lulus tahapan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang sudah dilaksanakan beberapa bulan lalu. 

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Tamiang, Fauziati menyampaikan kepada Wartawan melalui Whatsapp pribadi pada Rabu (16/09/2020)  mengatakan," dalam pelaksanaan tahapan SKB ini para peserta CPNS Aceh Tamiang bisa memilih tempat mereka untuk mengikuti seleksi tersebut," Ungkap Fauziati.
Oleh karna itu bagi para  peserta SKB bisa memilih tempat seleksinya kantor Regional BKN terdekat berdasarkan surat BKN nomor E 26- 30/ V 129-6/99 tgl 14 Agustus 2020, tentang jadwal SKB CPNS formasi 2019. Untuk  BKN Batam dilaksanakan  tanggal 2 September, BKN pusat tanggal 3 September, BKN Serang 4 September, BKN Makassar tanggal 5 September, BKN Aceh tanggal 7 September dan jadwal di IAIN Langsa mulai tanggal 16-18 September 2020, selesai tahapan SKB ini dilanjutkan tahapan validasi yang selanjutnya menetapkan NIP. 
Fauziati menambahkan," adapun jumlah yang mendaftar di Kabupaten Aceh Tamiang yang berhak ikut SKB berjumlah 372 orang yaitu mereka yang dinyatakan lolos tahap SKD, dari jumlah tersebut, 54 orang ikut SKB di Kanreg XIII BKN Aceh,  242 orang ikut di Kampus IAIN Zawiyah Cot Kala Langsa, 71 orang ikut di BKN VI Medan, 2 orang ikut di BKN pusat, kemudian BKN Batam, Serang dan Makassar masing - masing di ikuti 1 orang peserta," Jelas Fauziati.( Eri Efandi)

Popular Posts