Jalan Blangkejeren - Medan Via Lesten - Pulo Tiga Sekitar 5-6 Jam

Gayo Lues, Mediaadvokasi.com
Jalan menuju kota Medan Sumatera Utara via Lesten (Kec. Pining, Kab. Gayo Lues) - Pulo Tiga (Kec. Tamiang Hulu, Kab. Aceh Tamiang dapat ditempuh perjalanan sekitar 5-6 jam, oleh karena itu selayaknya dua kabupaten ini berjuang ke Provinsi Aceh untuk mewujudkannya.
Isu ini salah satu pembahasan DPRK Aceh Tamiang saat berkunjung ke DPRK Gayo Lues, Rabu (17/06/20) yang lalu.

Sebagai jalur tercepat Lesten Pulo Tiga juga akan menjadi akses peningkatan ekonomi karena Kota Medan Sumatera Utara yang selama ini menjadi pusat perdagangan bagi masyarakat Aceh dan Sumatera.

Kabupaten Gayo Lues saat ini sudah membangun jembatan rangka baja pada jalur tersebut, dan diharapkan pada tahun 2021 jalur tersebut bisa dituntaskan.

Salah satu nggota DPRK Aceh Tamiang menyebutkan, hampir setiap tahun pihaknya mengusulkan peningkatan jalan tersebut namun baru dua kali terakomodasi lewat program tmmd.  

Dalih anggaran APBK sangat minim DPRK Aceh Tamiang mengajak DPRK Gayo Lues untuk bersama-sama memperjuangkan anggaran peningkatan jalan Gayo Lues - Aceh Tamiang ke provinsi Aceh. 

Namun nantinya ketika jalan alternatif ini telah dibangun jangan justru malah para pejabat lah yang mayoritas memiliki kebun di jalan lintas tersebut. (Hendri).

Popular Posts