Warga Desa Bumi Makmur Tewas Diinjak Gajah

Warga Desa Bumi Makmur 1B Tewas diinjak Gajah Liar Foto:Ist


MURATARA, MA - Masyarakat Desa Bumi Makmur 1B Kecamatan Nibung Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) dihebohkan dengan penemuan salah seorang warga tewas diduga diinjak gajah, Selasa(12/5/20).

Kejadian sendiri terjadi sekira pukul 06:00 Selasa pagi berdasarkan informasi yang himpun dilapangan dari awal mulanya masyarakat berbondong-bondong ingin menyaksikan atau melihat gaja tersebut hingga hewan tersebut panik dan menewaskan sala satu warga yang sedang berada di lokasi tersebut.


Dedi (38), warga Desa Bumi Makmur menceritakan, "waktu itu saya bersama dengan korban berniat untuk melihat dan menyaksikan langsung keberadaannya hewan besar Tersebut namun sontak terkejut karena hewan itu Mengamuk lalu menginjak teman saya hingga tewas". Ungkapnya

Bermaksud memberi makan gajah liar itu, namun na'asnya hewan itu terkejut dan langsung mengamuk hingga mengakibatkan Din (50), warga desa bumi Makmur menjadi tewas dengan luka di bagian kepala. Melihat temannya sudah meninggal karena diinjak hewan tersebut, Dedi langsung lari untuk mencari pertolongan.


Holindra (37), salah satu wartawan yang sedang berada di lokasi saat itu, "saya sedang melewati perkebunan kelapa sawit milik warga setempat dan secara tidak sengaja  melihat ada seorang warga yang telah tergeletak di tengah perkebunan kelapa sawit milik warga setempat. Melihat korban  sudah bersimbah darah dan saya langsung memberi tahu kepada warga setempat dengan tujuan untuk mencari pertolongan" Jelasnya. 

Setelah diberitahu lalu ia bersama warga langsung mendekati korban dan sesampainya di TKP melihat  korban  sudah meninggal dunia. Kemudian ia Bersama warga setempat berbondong-bondong datang untuk mengambil jenazah korban untuk dibawakan kerumah duka untuk di makamkan.

Ditempat terpisah,  Kepala Desa Bumi Makmur, Yatno membenarkan jika ada salah satu warganya meninggal dunia karena diinjak gajah.

Mendapati kejadian tersebut, kades langsung memberi himbauan kepada warganya agar segera menjauh dari lokasi tempat hewan besar tersebut, "Tadi kita sudah nelpon pihak BKSDA melalui Kantor BPBD Kabupaten Muratara dengan harapan sesegera mungkin kelokasi di Desa Bumi Makmur tepatnya di Blok C Dusun Sido Makmur dengan tujuan untuk mengantisipasi dari amukan gajah tersebut", ungkap Yatno. 

"Saya sangat berharap kewaspadaan dari masyarakat agar jangan berkebun dulu supaya tidak diserang gajah liar itu".tambahnya.
(AkaZzz)

Popular Posts