Bupati Bener Meriah Hadiri Penandatangan Sub Kontrak Pembangunan Ruang Isolasi Tekanan Negatif (RITN) RSUD Munyang Kute.

Bener Meriah-Media Advokasi.com
Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi menyaksikan secara langsung penanda tanganan Sub Kontrak Pembanguna Ruang Isolasi Tekanan Negatif (RITN) Pekerjaan Tata Udara  yang bersumber dari  Dana Alokasi Khusus  (DAK) Fisik Reguler  dalam rangka penanganan Covid-19  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Munyang Kute Redelong Tahun Anggaran 2020 antara Ir. Budi Harjanto Listijono Dir. PT Metro Politan Bayu Industri (BGCI/Green Building Council Indonesia)  Jakarta dengan Ridha, ST ( Cv. Feza Mandiri melalui Video Confrence di Media Centre Kabupaten Bener Meria, Senin, 4/5/2020.
Diawal Vicon Direktur RSUD Munyang Kute dr. Sri tabahhati, Sp.An menyampaiakan, saat ini RSUD Munyang Kute Redelong sudah memiliki 186 tempat tidur, 16 dokter Spesialis, dalam kondisi seperti ini yaitu pendemi Covid-19 kami sangat membutuhkan ruang rawat isolasi yang memadai untuk dapat dan bisa melayani yang terduga Covid-19, kata dr. Sri Tabahhati, Sp. An.

Lanjutnya, langkas strategis yang kita anggap penting di Kabupaten Bener Meriah untuk pelayanan yaitu dengan membangun ruang isolasi yang memenuhi standar ruang tekanan ngatif dan kami berharap hal tersebut bisa kita realisasikan, ujarnya.

Beberapa waktu yang lalu kita sudah kita sudah meninjau lokasi dan melakukan pembangunan fisik, maka oleh sebab itu pada hari ini kita lakukan penanda tanganan Sub Kontrak Pembanguna Ruang Isolasi Tekanan Negatif (RITN) Pekerjaan Tata Udara  yang bersumber dari  Dana Alokasi Khusus  (DAK) Fisik Reguler  dalam rangka penanganan Covid-19  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Munyang Kute Redelong Tahun Anggaran 2020 antara PT Metro Politan Bayu Industri  (BGCI/Green Building Council Indonesia) jakarta dengan  Cv. Feza Mandiri melalui Zoom (Video Confrence)  di Media Centre Kabupaten Bener Meriah, jelas dr. Sri Tabahhati, Sp.An.

Sementara Bupati Bener Meriah dalam sambutannya pada acara tersebut mengatakan,  Ruang Isolasi Tekanan Negatif (RITN) pembangunan fisiknya pada saat ini sedang dilakukan, setelah bangunan selesai sudah barang tentu ruangan tersebut dilengkapi dengan peralatan yang pada hari ini akan ditandatangani kontrak kerjasamanya, ungkap Bupati Tgk. H. Sarkawi.

“Kepada Pt. Metropolitan Bayu Indusri (BGCI)  dalam hal ini Bapak Ir. Budi Harjanto Listijono untuk bisa terlibat langsung dalam hal kerja sama dengan pemerintah daerah Kabupaten Bener Meriah untuk pengadaan alat-alat tersebut”, pinta Bupati.

Dari pihak  Ir. Budi Harjanto Listijono Pt. Metropolitan Bayu Industri  (BGCI/Green Building Council Indonesia) mengatakan, pada hari ini saya angat senang karena bisa bertatap muka dengan Bapak Bupati dan Direktur RSUD Munyang Kute melalui Vicom ini, ungkapnya.
Perusahan kami ini adalah perusahaan khusus dibidang AC untuk rumah sakit dan kita sudah mensupalai kepad 100 lebih rumah sakit, termasuk ruang isolasi dan  ruang operasi, dalam beberapa minggu ini kita sudah memasang alat tersebut di 3 rumah sakit di Jakarta, RSPAD, RSCM dan Rumah Sakit kanker Darmais, jelasnya.

“Sebelumnya dari Kemenkes juga mengontek kita, apakah bisa membantu RSUD Munyang Kuta Kabupaten Bener Meriah, saya langsung jawab dalam keadaan seperti sekarang ini yaitu Covid-19, kami siap untuk membantu”, tegas Ir. Budi Harjanto Listijono.

“Kita bersyukur dengan komunikasi yang intens dengan pihak RSUD Munyang Kuta maka pada hari ini kita mengaadakan penandatangan Sub Kontrak Pembanguna Ruang Isolasi Tekanan Negatif (RITN) Pekerjaan Tata Udara  yang bersumber dari  Dana Alokasi Khusus  (DAK) Fisik Reguler  dalam rangka penanganan Covid-19  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Munyang Kute Redelong Tahun Anggaran 2020 antara Ir. Budi Harjanto Listijono Pt. Metropolitan Bayu Industri (BGCI/Green Building Council Indonesia) dengan Ridha, ST ( Cv. Feza Mandiri melalui Video Confrence di Media Centre Kabupaten Bener Meria, uajrnya.

Penandatanganan tersebut dihadiri oleh Sekda Drs, Haili Yoga, M.Si, Asisten I Drs. Mukhlis, Asisten II Abdul Muis, SE, MT, Asisten III Drs, Suarman, MM, Seluruh Staf  Ahli Bupati, Kepala Dinas Arsip Ridwan, Kalak BPBD Abdul Kadir, ST, M.Si, Kadis Kominfo Irmansyah, S.STP dan pejabat lainnya. (Pujo. red).

Popular Posts