Ketua Umum GARDA NKRI SUMBAR, Pemerintah Ambil Langkah Tepat Soal Ominubus Law


Padang-Menyikapi pro dan kontra tentang pembentukan omnibus law, Ketua Umum Garda NKRI Sumbar Febriyandi Putra mengatakan "Pemerintah harus mengambil langkah yang tepat, pro dan kontra tentunya adalah hal yang biasa dalam sebuah negara demokrasi apalagi Indonesia sebagai negara yang majemuk. Baru saja kita dihibur sekaligus diingatkan akan pentingnya memahami arti demokrasi dan keharusan mempertahankan semngat NKRI dengan munculnya kerajaan-kerajaan fiktif, jangan sampai situasi ini dimanfaakan oleh pihak-pihak berkepentingan”.

Pihaknya berpandangan, bahwa adanya RUU Omnibus Law perlu segera ketok palu untuk disahkan agar hal ini tidak menjadi berlarut dan kemudian menjadi pemicu kerusuhan di tengah masyarakat. Kita perlu belajar dari peristiwa RUU KPK beberapa bulan lalu.

Lebih lanjut, Omnibus Law lahir sebagai upaya pemerintah dalam menertibkan undang-yang selama ini tumpang tindih, sehingga masyarakat kecil yang tidak mampu menyewa pengacara mahal, juga bisa mendapatkan kepastian hukum tanpa melalui serangkaian mekanisme-mekanisme yang panjang.

Terobosan ini akan menghemat energi pemerintah baik dari sisi administrasi, anggaran dan juga apabila dijalankan sesuai semangat yang dibangun hari ini, akan memperkecil kemungkinan hukum dimanfaatkan oleh kepantingan politik. Efisiensi proses yang hadir akan memudahkan dan mempercepat proses pertubuhan ekonomi, dan kepastian hukum di tengah masyarakat. Omnibus Law juga hadir untuk menghilangkan ego sektoral yang terkandung dalam berbagai peraturan perundang-undangan.

Kita patut berbangga dengan upaya pemerintah hari ini untuk melahirkan Omnibus Law, yang merupakan salah satu upaya nyata untuk memecahkan berbagai permasalahan yang selama ini menjadi salah satu faktor penghambat perkembangan negara menuju pada taraf yang lebih baik.

Beliau juga menyampaikan "Kita selaku masyarakat harus cerdas dan kritis juga dalam menerima informasi, perlu kiranya kita melakukan konfirmasi pada setiap informasi yang beredar, apakah berasal dari sumber yang bisa dipertanggung jawabkan atau tidak, jangan mudah percaya begitu saja. Untuk itu kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mengantisipasi diri dari berbagai berita-berita yang tidak diketahui sumbernya, dan satu lagi yang lebih penting adalah selama program yang buat oleh pemerintah adalah untuk kepentingan masyarakat kita harus dukung sembari kita awasi, kritisi dan pelajari. Jangan kemudian semua orang tiba-tiba menjadi ahlinya sebuah persoalan, musti kita kaji terlebih dahulu supaya opini yang berkembang di tengah masyarakat bersifat edukatif  dan tidak malah merugikan kita sendiri sebagai masyarakat”, tutup Febriyandi.

Popular Posts