Plt Gubenur Aceh Kungker Ke Aceh Tengara Lakukan Peresmian Bendungan Irigasi Kuta Tinggi.

Media Advokasi.com Aceh Tengara.
Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah melakukan kunjungan kerja ke Aceh Tenggara salah satunya Peresmian Bendungan Irigasi Kuta Tinggi, Senin (20/1).
Peresmian bendungan ini ditandai dengan penandatangan prasasti pembangunan bendungan irigasi di Agara oleh Nova Iriansyah yang didampingi Kadis Pengairan Aceh Ir. Mawardi. 
"Alhamdulillah bahwa pembangunan bendung Irigasi di Kuta Tinggi yang dilaksanakan dengan sumber dana APBA tahun 2019 pada Dinas Pengairan Aceh akhirnya selesai," ujar Nova Iriansyah.

Nova juga berharap bendung ini bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh masyarakat dan mendukung ketahanan pangan.
Sementara itu, Kepala Dinas Pengairan Aceh, Ir Mawardi melalui Kepala UPTD Dinas Pengairan Aceh Wilayah Barat -Selatan T. Hamdani ST. MT. menambahkan, proses pembangunan bendung irigasi ini dilaksanakan oleh CV Wasilah Hutama Karya.

Pekerjaan dalam satu tahun anggaran dan selesai tuntas serta telah fungsional untuk dipergunakan bagi masyarakat di Agara dengan luas sawah yang dapat diairi seluas 1.497 hektare.
Faisal, ST MT Selaku PPTK menambahkan 1 unit bendung komplit dibangun juga saluran irigasi sepanjang 375 meter, guna mendukung kesinambungan pekerjaan bendung untuk mengairi air kepersawahan masyarakat di beberapa desa dan berharap masyarakat juga dapat ikut serta dalam menjaga dan merawat bendung ini untuk kepentingan masyarakat bersama," ujar Faisal.( Tika/Red)

Popular Posts