Dinas Sosial Jawa Barat Salurkan Kebutuhan Korban Bencana

Bandung,MA- Guna membantu korban bencana yang terjadi di sejumlah wilayah di Jawa Barat, Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat telah mengirim Taruna Siaga Bencana (TAGANA) khususnya ke sejumlah daerah di Jawa Barat yang terkena bencana, baik bencana banjir maupun pergerakan tanah (longsor)

Sekretaris Dinsos Provinsi Jawa Barat, Barnas Adjudin mengatakan, pihaknya telah memberikan dan menyalurkan berbagai bantuan kebutuhan masyarakat yang terkena bencana.

“Kita telah mendirikan dapur umum, mengirim perahu karet dan mobil tangki, serta menyalurkan kebutuhan-kebutuhan dasar, seperti pakaian, susu bayi dan telur,” ucap Adjudin, kepada Jabarprov.go.id, akhir pekan kemarin.

Menurut Barnas, guna membantu korban yang sulit dijangkau relawan TAGANA, pihaknya juga telah mendistribusikan sejumlah logistik ke daerah-daerah yang sulit diakses menggunakan motor dan jalan kaki.

“Untuk daerah yang sulit dijangkau oleh kendaraan mobil, kita gunakan motor trail dan jalan kaki untuk menyalurkan bantun kepada korban bencana,” katanya.

Barnas juga menyatakan, untuk mengatasi masalah kesehatan korban bencana, pihaknya telah melakukan kerjasama sama dengan Dinas Kesehatan, sehingga terpadu dalam melakukan penanganan korban.

“Dinsos Jabar mendistribusikan sejumlah logistik ke daerah-daerah yang sulit diakses menggunakan motor dan jalan kaki, ada sekira 6.900 relawan TAGANA yang siap memberikan bantuan dan terdepan saat terjadi bencana,” tuturnya. (yon/Parno)

Popular Posts