Jaga Stabilitas dan Kondusifitas Keamanan Jelang Nataru


PALEMBANG, MA- Kasi intel korem 044/Gapo Letkol Inf Imam Priharso S.H. M.H menghadiri kegiatan rapat yang dilaksanakan para komuniti intelijen daerah Provinsi Sumatera Selatan yang dilaksanakan  di Kantor BINDA Sumatra Selatan Jl Inspektur Marzuki No 23 Palembang Rapat Komite Intelijen Daerah (KOMINDA) ini membahas tentang upaya menjaga Stabilitas dan Kondusifitas keamanan serta Deteksi Dini dan cegah Dini Potensi Kerawanan (Ancaman, Tantangan, Hambatan,Gangguan) dalam rangka Antisipasi Kerawanan menjelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Agenda Rapat KOMINDA diawali dengan paparan Kepala Dinas Perdagangan Prov. Sumsel Tentang Ketersediaan Bahan Pokok Menjelang Perayaan Natal Tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 di Wilayah Provinsi Sumatera Selatan bahwa harga Barang Kebutuhan Pokok setiap hari dilakukan di 4 (empat) pasar pemantauan : cinde, km.5, lemabang dan soak bato dinyatakan siap memenuhi kebutuhan masyarakat dan tidak timbul lonjakan harga/stabil kecuali daging ayam dan telur naik krn kebutuhan khususnya untuk umat nasrani.

Selanjutnya, paparan dari Kadishub Prov. Sumsel Tentang Arus Lalu Lintas Menjelang Liburan Natal Tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 di Wil Prov Sumatera Selatan yang menyatakan sudah siap dengan agenda dan armadanya baik darat, laut dan udara.

Sedangkan Dir Intelkam Polda Sumsel menyampaikan paparan tentang antisipasi aksi kelompok Teror menjelang Perayaan Natal Tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 di wilayah Prov Sumsel juga menyampaikan tentang kesiapan pengamanan tempat tempat ibadah/gereja dari kemungkinan adanya gangguan dari pok yang tidak bertanggungjawab.

Darai beberapa paparan yang disampaikan ,Kabinda Sumsel menarik suatu kesimpulan akhir yang harus sama sama dilaksanakan komuniti intelijen ,yaitu secara bersama sama
menjaga stabilitas keamanan di wilayah Sumsel menjelang Natal dan Tahun baru, melaksanakan pengawasan bersama terhadap kegiatan kelompok-kelompok  yang mungkin akan mengganggu perayaan natal dan tahun baru.

Kemudian, melaksanakan pengawasan tempat tempat sentra ekonomi yang ada di wilayah Sumsel, sentra keramaian dan sentra transportasi baik darat, laut dan udara. Dengan harapan terciptanya stabilitas dan kondusifitas keamanan di wilayah Sumatera Selatan. (Ril Penrem Gapo)

Popular Posts