Acara Syukuran dan Fun Bike Hari Juang TNI AD TA 2019 di Wilayah Sumsel



PALEMBANG, MA- Bertempat di plataran plaza Benteng Kota Besak Palembang, Selasa (17/12/2019) pukul 06.00 WIB sudah dipadati oleh ribuan peserta gowes atau sepeda santai dari satuan TNI, Polri, instansi, klub-klub sepeda, pelajar hingga berbagai elemen masyarakat Sumsel.

Acara ini diselenggarakan oleh Korem 044/Gapo dalam rangka memeriahkan sekaligus memperingati Hari Juang TNI AD, yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2019.

Titik start dimulai pukul. 07.00 Wib. Tampak, para peserta gowes dilepas oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan SIP Mhum, Gubernur Sumsel H Herman Deru, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs Priyo Widyanto MM, Danrem 044/Gapo Kolonel Arh Sonny Septiono dan pejabat kodam lainnya.

Lebih dari 5.000 peserta gowes menyusuri jalan-jalan protokol Kota Palembang dengan jarak tempuh sejauh 10,8 Km, mulai dari titik Start di Pelataran Parkir BKB menuju Bundaran Air Mancur, Makodam II/Swj, Simpang Polda, Simpang Angkatan 45, Palembang Square Kantor Pos Kapten A. Rivai, Simpang Kapten A Rivai, Kambang Iwak, Jalan Merdeka melintasi Kantor Wali Kota Palembang, Pomdam II/Swj dan kembali ke Finish di BKB.

Menariknya, Gowes Bersama HUT TNI ini juga diikuti oleh penggemar sepeda Tempo Doeloe atau sepeda ontel lengkap dengan segala atributnya. Dimana ada sepeda yang bergaya seperti seragam Presiden RI Pertama Ir. Soekarno, seragam ala Tentara BKR/TKR, seragam tentara Jepang, bahkan ada yang memakai seragam mirip Gatot Kaca, Wiro Sableng dan lain sebagainya.

Semua peserta tampak bangga dan bergembira turut serta meramaikan dan memeriahkan Hari Juang TNI AD 2019.
Sampai di Finish di Pelataran BKB, seluruh peserta disediakan makanan dan minuman gratis serta dihibur dengan penampilan dan atraksi para Prajurit yang tergabung dalam Drumband Canka Sriwijaya Yonarhanud 12/SBP, musik dan artis penyanyi serta diselingi dengan pembagian hadiah door prize.

Pada kesempatan tersebut, Pangdam II/Swj bersama-sama dengan tamu undangan dan segenap prajurit, ibu-ibu Persit dan peserta gowes bareng turut bernyanyi, berjoget dan bergembira bersama.

Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan mengatakan, kegiatan gowes sepeda kali ini dalam rangka puncak acara memperingati hari Juang TNI AD yang ke-74 untuk mendekatkan TNI dengan rakyat.

“Ini merupakan kegiatan puncak peringatan Hari Juang TNI AD, selain gowes banyak rangkaian kegiatan seperti Bakti Sosial, Ziarah ke TMP, Donor Darah dan Karya Bhakti,” ujar Pangdam seperti dalam rilis resmi Pendam II/Swj kepada Suara Nusantara.

Pangdam berharap, kedepan TNI akan semakin dekat dengan rakyat, serta dapat meningkatkan profesional prajurit menjadi lebih baik.

Menurutnya, acara syukuran memang dikemas dengan sederhana melalui gowes dengan melibatkan seluruh unsur masyarakat, pemerintah daerah dan stakeholder di wilayah masing-masing.
“TNI milik kita semua, baik TNI, Polri dan Pemda serta masyarakat. Mudah-mudahan Hari Juang tahun ini TNI bisa lebih exsis, profesional dan lebih dicintai oleh rakyat, dan tetap membantu Pemda untuk percepatan pembangunan di wilayah Sumbagsel, khususnya Sumsel,” ungkapnya.

Sementara Gubernur Sumsel H Herman Deru menilai, bahwa TNI AD sudah bisa menyatu dengan masyarakat sipil dan Polri, karena hal tersebut merupakan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat sipil.

“Saya atas nama Gubernur Sumsel, forkompinda mengucapkan Selamat Hari Juang TNI AD ke-74. Mudah-mudahan kedepan TNI bisa lebih maju dan jaya,” tuturnya.

Dia juga menambahkan, TNI merupakan Matra yang menjadi satu sebagai pengawal pertahanan negara, dan tetap menjaga kedekatannya dengan rakyat.
Dalam kesempatan tersebut, juga dibagikan ratusan hadiah door prize bagi yang beruntung, diantaranya; paket Umroh langsung dari Gubernur Sumsel, 4 unit sepeda motor, puluhan sepeda gunung, Kulkas, mesin cuci, TV, kompor gas, kipas angin, rice cooker, dispenser dan alat-alat elektronik serta hadiah hiburan lainnya.

Sebelum pelepasan peserta gowes, dilakukan acara syukuran yang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru dan pemotongan kue tar oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Priyo Widyanto yang diserahkan kepada Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan.

Tampak hadir dalam kesempatan tersebut Kasdam II/Swj Brigjen TNI Syafrial psc MTr (han), Irdam II/Swj, Danrem 044/Gapo, Pimpinan Perusahaan BUMN Palembang, pejabat TNI, Polri, Pemda, Pengurus beserta anggota Persit, Jalasenasri dan Pia Ardhya Garini segenap prajurit, PNS dan berbagai kalangan masyarakat Kota Palembang. (Ril Penrem Gapo)

Popular Posts