BID Kampung Siti Ambia Aceh Singkil Pamerkan hasil Inovasi Desa yang kreatif

fKeterangan foto: hasil Kreativitas yang di pamer kan Bursa Inovasi Desa  Kampung Siti Ambia Aceh Singkil, Senin (30/9/2019).

Mediaadvokasi.com Aceh Singkil.
Tim Program Inovasi Desa (TPID) Aceh Singkil  menyelenggarakan Bursa Inovasi Desa (BID) di halaman kantor kecamatan singkil kabupaten aceh singkil, Senin 30 September 2019.

Acara tersebut di buka langsung oleh bupati aceh singkil Dulmusrid, dalam penyampaiannya  mengatakan program ini sangat bagus dan sangat membantu terkhusus dalam pemberdayaan desa kedepannya, "ucapnya.

Disisi lain Aja Murni Ketua Panitia Kegiatan Bursa Inovasi Desa melaporkan dalam sambutan nya, " peserta acara  Bursa Inovasi Desa (BID) ini terdiri dari 48 orang dari kampung masing-masing, dalam satu gampong di wakili 3 orang,  Keuchik, Tuha Peut, dan perwakilan Perempuan, "jelasnya.

Tambahnya 4 orang Mukim, Camat, Muspika, OPD, TA, PLD, PDP, PDTI, dan TPID,  seluruh peserta yang terlibat dalam acara tersebut lebih kurang 130 orang, " tutur Murni.

Selanjutnya Sumber pembiayaan pelaksanaan kegiatan Bursa Inovasi Desa (BID) dibebankan Pada Dana 10% DOK TPID PID Aceh Singkil Kabupaten Aceh Singkil tahun 2019.

Ada pun Tujuan Inovasi-Inovasi di Kabupaten Aceh Singkil Umumnya dan khusus nya di kecamatan Singki.
"kampung memilih inovasi sesuai dengan penyelesaian masalah dan kendala yang dihadapi di kampung kesesuaian potensi yang memiliki kampung mengisi kartu komitmen dan kartu ide, "katanya.

Dahi, Tengen, Komitmen, Kita Karajokan di kampung, Salam inovasi Desa, " Tutupnya.
Seluruh desa se kecamatan singkil memamerkan berbagai macam inovasi desa yg telah berkembang di desa Masing-masing, Desa Siti ambia adalah salah satu nya.

ardi salah satu anggota Tim Inovasi Desa (TPID) kecamatan singkil mengatakan, Kepada Media Advokasi.com, acara ini sangat unik, berbagai macam bentuk kreatifitas desa di pertontonkan dalam acara ini.

" kami dari Desa Siti Ambia juga memberikan pencerahan mata bagi tamu-tamu undangan dengan menunjukkan hasil inovasi yg telah berkembang di desa kami, seperti tas yg terbuat dari benang kur, kerang (lokan), lokan goreng, anyaman khas singkil yg terbuat dr daun pandan, serta tas yg terbuat dari sampah plastik, Daun nipah yang bisa digunakan untuk rokok dan masih banyak lagi yg akan kami perlihatkan untuk tamu undangan kami," Kata Ardi. (Ahmad)

Popular Posts