Puluhan Siswa SLTA Pijay, Wakili Sekolahnya Ikuti Latihan Paskibra


Mediaadvokasi.com Pidie Jaya-Aceh.
Video detik-detik pengibaran bendera pada latihan paskibra di Pijay.

Dalam rangka menyambut 17 Agustus 2019, para siswa dari berbagai sekolah lanjutan di Pidie Jaya bergabung dalam Pasukan Pengibaran Bendera (PASKIBRA) serta mengikuti latihan yang dipusatkan di lapangan bola kak Meureudu. Pantauan mediaadvokasi, puluhan siswa siswi sedang melakukan latihan yang dipimpin oleh anggota Armed Paru Pidie Jaya, Selasa, 06/08/2019.

Peserta paskibra yang tergabung dalam berbagai SLTA di Pijay, SMA, MAN dan SMK dilatih mulai pagi sampai siang, istirahat siang lalu kemudian dilanjutkan kembali pada jam 16.00 sore sampai jam 18.00 WIB. Didalam laihan tersebut juga didampingi pihak medis dari Puskesmas Meureudu yang berjaga-jaga jika ada para peserta yang sakit atua pingsan.

Kabid ideologi Kesbangpol Pidie Jaya, Fakhri, SH  berharap kepada pelatih agar dalam melatih para peserta juga perlu dijaga kondisi mengingat iklim dan cuaca yang cukup panas, agar tidak terlalu dipaksakan, semiga tidak terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan.

"Hal ini bukan berarti kita memanjakan peserta paskibra, tapi karena cuaca yang cukup panas, ya kita hanya menstabilkan keadaan. Hal itu bertujuan agar dengan pelatihan paskibra ini kita tidak terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan," ucap Fakhri.

Sementara pelatih paskibra dari Armed Paru Pidie Jaya, Muhammad Yani, mengatakan bahwa peserta paskibra memang rata-rata siswa yang dipilih dari berbagai sekolah, memang telah pernah latihan dan memahami Baris Berbaris, sehingga pelatih tidak begitu sulit dalam melatihnya.

"Kita tetap jaga kondisi, agar tidak terjadi hal-hal yang bisa berefek kepada kegaduhan, mengingat cuaca yang cukup panas," ucap Muhammad Yani singkat.

Selanjutnya Fakhri dari kesbangpol juga berharap agar dengan latihan yang telah berlangsung selama 26 hari ke belakang, peserta paskibra akan siap fisik dan mentalnya di hari H nanti.

"Khususnya saat pengibaran sang saka merah putih di HUTRI ke 74 ini, peserta paskibra telah siap semuanya, baik mental maupun fisik, agar pengibaran merah putih pada tanggal 17 Agustus nanti bisa berjalan aman, damai dan seseuai dengan harapan jutaan masyarakat Pidie Jaya," pungkas Fakhri.(Ismed)

Popular Posts