Lomba Jurnalis Warga di Aceh Singkil Berakhir Sukses.

foto: Sekda Aceh Singkil Drs. Azmi dan Ketua Panitia Lomba Jurnalis Warga,  Rusid Hidayat,  Menyerahkan Piala bagi pemenang Lomba,  di Ruangan Kerja Sekretaris Daerah,  jum'at (30/8/2019).

Mediaadvokasi.com Aceh Singkil. 
Acara penyerahan piala pemenang lomba jurnalis warga yang di selenggarakan oleh Komunitas Pemuda Masa Kini(PMK) untuk memperingati HUT RI Ke-74 serta menarik minat tulis pemuda-pemudi Aceh Singkil dengan Pemanfaatan Teknologi Digital berakhir sukses.

Penyerahan piala langsung diberikan oleh pembina lomba yakni Drs.Azmi Sekda Aceh Singkil, Kadis Kominfo, para panitia dan dewan juri,  Jumat 30 Agustus 2019.

Acara penyerahan piala bagi pemenang lomba jurnalis warga tersebut di laksanakan diruangan Sekretaris Daerah Drs.Azmi.

Lomba Jurnalis Warga dibuka mulai tanggal (15/08) dan penutupan pada tanggal (30/08) tahun 2019.

Dalam acara Lomba jurnalis Warga diraih oleh  Jaminudin Djalal sebagai juara Pertama, juara Kedua Khaijar Apandi, juara Ketiga Pardin, harapan satu Rahmadin dan yang terakhir Mansur sebagai juara harapan dua.

Rusid Hidayat Sebagai ketua acara mengatakan dalam sambutannya  lomba jurnalis warga ini adalah bentuk sinergitas sebagai putra daerah untuk kemajuan Aceh Singkil.

" Secara pribadi saya sangat mengapresiasi kepada para pemenang lomba, saya berharap kedepan dengan diselenggarakannya acara ini membuat para remaja Aceh Singkil lebih banyak mengikuti lomba seperti ini mengingat peserta lomba tidak banyak, ucap Rusid.

Tujuan utama lomba ini ialah memberikan masukan kepada masyarakat khususnya pemuda pemudi Aceh Singkil agar lebih kreatif dalam memanfaatkan teknologi digital untuk kemajuan daerah kita ini.

Sangat disayangkan nyaris di semua tempat wi-fi gratis di isi oleh para remaja menghabiskan waktu berjam jam hanya untuk bermain Game Online, padahal kemajuan daerah juga tanggung jawab mereka, tegas Rusid.

Maka dari itu saya bersama kawan kawan mencoba mengarahkan mereka agar bisa lebih kreatif dan positif dalam memanfaatkan teknologi digital.

Semoga acara ini dapat memberikan kesadaran bagi masyarakat Aceh Singkil dan lebih peduli dengan kemajuan daerah, imbuhnya.

Acara lomba jurnalis Warga ini Insya allah akan kita adakan setiap tahunnya, dengan menggaet Pemerintah dan para sponsor tentunya.

Sementara itu Azmi pembina sekaligus Sekda Aceh Singkil mengatakan sangat mengapresiasi para panitia lomba yang telah bersusah payah menyukseskan acara ini.

" Saya sangat bangga kepada para panitia, juga mengapresiasi para pemeneng lomba, semoga dengan adanya lomba ini para masyarakat khususnya Pemuda Pemudi Aceh Singkil lebih selektif dan positif dalam memanfaatkan teknologi Digital," kata Azmi.

Diharapkan kedepan para pemuda pemudi yang menjadi penerus negeri ini lebih banyak meluangkan waktu dan pikiran positif memberikan masukan kepada pemerintah dalam membangun daerah.

Semoga dengan adanya acara ini para remaja Aceh Singkil yang lain tergerak hatinya untuk lebih baik  lagi, dan kegiatan ini akan kita lakdanakan setiap tahunnya ucap Azmi. (Ahmad)

Popular Posts