Inilah Perolehan Suara DPR RI dan DPD Pemilu 2019 di Tingkat Kabupaten Gayo Lues



Gayo Lues, MA - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Gayo Lues telah menggelar Rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan perolehan suara pemilu tahun 2019 di tingkat Kabupaten Gayo Lues pada Sabtu (04/05/19) yang lalu di Gedung Bale Musara Blangkejeren.

Selanjutnya setelah selesai rekapitulasi perhitungan perolehan suara pemilu tersebut pihak KIP Gayo Lues telah mengumumkannya melalui website resmi kip-gayolues.go.id dan menempelkan pengumuman tersebut di depan kantor KIP setempat.

Berikut hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara DPR RI di tingkat Kabupaten Gayo Lues, PKB 20.656, Partai Gerindra 1.735, PDIP 901, Partai Golkar 14.284, Partai Nasdem 845, Partai Garuda 170, Partai Berkarya 1.249, PKS 944, Partai Perindo 510, PPP 1.223, PSI 213, PAN 2.755, Partai Hanura 702, Partai Demokrat 3.429, PBB 508, dan PKPI 254. DPT 64.293, suara sah 50.378, suara tidak sah 6.070, suara sah dan tidak sah 56.448, golput 7.845.

Dari hasil penghitungan perolehan suara diatas maka diperoleh urutan teratas bagi masing - masing partai, yaitu ;

1. PKB 20.656 suara

2. Partai Golkar 14.284 suara

3. Partai Demokrat 3.429 suara

4. PAN 2.755 suara

5. Partai Gerindra 1.735 suara.

Sementara hasil penghitungan perolehan suara pemilu untuk DPD RI Dapil II Aceh yaitu, 21. Abdullah Puteh 5.769, 22. Andri Liska 1.379, 23. Anwar Ahmad 2.432, 24. Bukhari 1.677, 25. Burhanuddin Daud 1.414, 26. H. Fachrul Razi, MIP 4.100, 27. Tengku Fahrurazi Hamzah 1.203, 28. Fadli Abdullah 319, 29. Fajran Zain 1.082, 30. Ghazali Abbas 573, 31. Hasanuddin Darjo 7.161, 32. Irsalina Husna 4.199, 33. Iskandar 1.032, 34. Masri Gandra 1.096, 35. Fadhil Rahmi 6.634, 36. Fahrudin 325, 37. Ali Kuba 162, (38). Muklis Muktar 257, (39). Munatsir Hamid 576, (40). Murdani 190, (41). Mursalin 380, (42). Sudirman 1.304, (43). Abdul Mutholib 1.498, (44). Tarmilin Usman 217, (45). Bahrum Manyak 284, dan (46). Tengku Saifullah 252. DPT 64.293, suara sah 45.515, suara tidak sah 10.968, suara sah dan tidak sah 56.483, golput 7.810.

Sehingga apabila diurutkan 10 teratas akan diperoleh suara terbanyak sebagai berikut,

1. Hasanuddin Darjo 7.161 suara

2. Fadhil 6.634 suara

3. Abdullah Puteh 5.769 suara

4. Irsalina Husna 4.199 suara

5. H. Fachrul Razi MIP 4.100 suara

6. Anwar Ahmad 2.432 suara

7. Bukhari 1.677 suara

8. Abdul Mutholib 1.498 suara

9. Burhanuddin Daud 1.414 suara, dan

10. Andri Liska 1.379 suara. (Hendri)

Popular Posts