OPD di Pemkot Bandung Salurkan Bantuan untuk Terdampak Banjir Bandang



Bandung, MA - Pascabanjir bandang yang menerjang wilayah Sukup Baru, Kelurahan Pasir Endah, Kecamatan Ujungberung, Kota Bandung,  sejumlah Satuan Kerja Perangkat daerah (SKPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, hari ini, Selasa (2/4/2019) telah turun ke lokasi untuk melakukan penanganan sementara dan memberikan bantuan.


Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung, Hikmat Ginanjar meninjau kondisi SDN 106 Ajitunggal Cijambe. Sementara itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung telah memberikan bantuan berupa lisol kepada warga terdampak banjir bandang.

Dinas Sosial Kota Bandung telah menyerahkan bantuan berupa 300 kg beras dan 30 dus mi instan. Dinas Pangan dan Pertabian (Dispangtan) Kota Bandung memberikan bantuan berupa 1 ton beras premium.

Kepala Disdik Kota Bandung, Hikmat Ginajar di sela-sela kunjugannya, memastikan kegiatan Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN) di sekolah terdampak banjir bandang akan tetap terlaksana sesuai jadwal.

"Kehadiran kami selain untuk melihat kondisi serta mendata sarana dan prasarana yang rusak karena banjir bandang, juga untuk mengkoordinasikan pelaksanaan USBN," kata Hikmat.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kabid PPSD Disdik Kota Bandung, Abdul Gaos mengatakan, saat ini Kasi Sarpras SD, Dani Nur sedang melakukan pendataan sarana dan prasarana di SDN 224 Cijambe dan SDN 106 Aji Tunggal Cijambe yang terdampak banjir bandang.

"Kasi Kurikulum, Deni Kurniadi juga telah mengkoordinasikan pelaksanaa PBM (Proses Belajar Mengajar) supaya secepatnya bisa berjalan kembali," katanya.

Untuk sementara akan dioptimalkan ruang kelas di SD sekitar, seperti DN Cijambe, Andir Kidul, dan Bina Harapan. (yon/stp)

Popular Posts