Hadiri Pemilu Fun Run, Ini Kata Bupati



Gayo Lues, MA -  Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Gayo Lues melaksanakan pemilu Fun Run tahun 2019 dengan tema “Satu Tujuan Melangkah Bersama” Minggu (07/04/19) di lapangan Pancasila, Kp. Kota Blangkejeren Kec. Blangkejeren.


Bupati Gayo Lues H. M Amru menghadiri acara tersebut yang turut didampingi oleh Forkopimda, Panwaslih dan partai politik. tema “Satu Tujuan Melangkah Bersama”.


Ketua KIP Gayo Lues Said Abdullah, SE mengatakan, kegiatan yang digelar ini merupakan rangkaian kegiatan dari KPU RI yang harus dilaksanakan oleh KPU kabupaten kota. Tujuanya adalah mensosialisasikan pemilu 2019 yang sudah didepan mata.


Diharapkan tidak ada lagi yang golput, setidaknya dapat meminimalisir angka golput pada pemilu tahun 2019 ini.

"Kami berharap masyarakat tidak golput, pilihlah pasangan calon presiden dan wakil presiden atau calon legislatif," kata Said Abdullah.

Sementara itu Bupati Gayo Lues dalam sambutanya mengatakan, pemilu presiden dan wakil presiden dan legislatif sudah didepan mata, oleh karena itu masyarakat diimbau datang berramai-ramai ke tps untuk memilih calon yang menurutnya lebih baik.

"Saya apresiasi KIP Gayo Lues yang melakukan sosialisasi ini, semoga dengan adanya acara ini masyarakat ingat hari dan tanggal pencoblosan pemilu mendatang, serta tahu tata cara pencoblosannya," kata Bupati.

Untuk itu, kata bupati, saya imbau kepada KIP agar membuat surat edaran kepada petugas tps untuk memulai penghitungan surat suara pada titik-titik rawan surat suara, seperti surat suara untuk DPRK. Karena saat penghitungan surat suara itu nantinya selain rumit juga memerlukan waktunyang sangat panjang.

KIP Gayo Lues harus lebih selektif terhadap penyelenggara pemilu terutama ditingkat tps dan kecamatan. Agar pemilu 17 April 2019 nanti dapat berjalan dengan baik dan benar tanpa ada kesalahan dan kecurangan baik dari penyelenggara pemilu maupun peserta pemilu. (Mahara)

Popular Posts