Asisten II Buka Pelatihan Fasilitas Peningkatan Peran Masyarakat dalam Pengendalian Pemanfaatan Ruang



Gayo Lues, MA - Asisten II Ekonomi dan Pembangunan Setdakab Gayo Lues, Muhammad Noh, S. Pd, membuka kegiatan pelatihan Fasilitas Peningkatan Peran Masyarakat dalam Pengendalian Pemanfaatan Ruang, di Aula Bappeda Gayo Lues, Kamis (04/04/2019).

Muhammad Noh, S. Pd, mengatakan pemanfaatan hutan lindung dan kawasan TNGL sangat dibutuhkan masyarakat. Dan, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama di desa,” kita bisa menjalin kerjasama dengan instansi terkait untuk pemanfaatan Hutan Lindung dan Kawasan TNGL,” kata M. Noh.

Sehingga lanjut Noh, nantinya akan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat, terutama yang tergolong miskin, begitu juga dengan hutan lindung tetap terjaga tanpa harus merusak ekosistemnya.

Selanjutnya, Alfatah Akbar,ST, Kabid Infrastruktur dan Ekonaker pada Bappeda menjelaskan, kegiatan ini bertujuan  agar masyarakat dapat memahami serta ikut berperan dalam pemanfaatan Hutan Lindung dan Kawasan TNGL untuk meningkatkan pendapatan masyarakat terutama masyarakat desa yang tergolong miskin.

Harapannya, agar peserta pelatihan dari seluruh perwakilan desa memahami prosedur pemanfaatan Hutan Lindung.

Sementara Kabid Keistimewaan Aceh dan SDM, Ferriza Ivandiar,ST, juga menambahkan ada dua faktor peningkatan kemiskinan di Gayo Lues. Pertama kurangnya Sumber Daya Manusia dan kurangnya kesadaran sosial masyarakat untuk mengurangi kemiskinan.

Kemiskinan bisa ditinjau dari Sosial Budaya dan Agama. Dimana kemiskinan bisa ditinjau dari aspek budaya seperti perilaku dan kebiasaan. Kemudian dari segi agama masyarakat masih sering kurang jujur dengan keadaan tingkat sosialnya. “Sehingga banyak masyarakat miskin masih terlena dengan bantuan dari berbagai pihak, cetus Ferriza.

Kegiatan ini berlangsung dengan baik, yang terdiri dari perwakilan setiap desa, dengan menghadirkan narasumber Kepala Bidang Balai Besar TNGL Karyadi selaku Narasumber I dan perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Mashuri Ardiansyah,S.Hut selaku Narasumber II. (Mahara)

Popular Posts