Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Bener Meriah Buka Sosialisasi Pembangunan Keluarga



Bener Meriah, MA - Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bener Meriah Drs. Mukhlis mewakili Plt. Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi membuka Sosialisasi Program Pembangunan Keluarga Sekaligus Advokasi Program Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) bersama Mitra Kerja yang dilaksanakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Aceh bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (PPPA-KB) Kabupaten Bener Meriah yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Darussa’adah Kampung Singah Mulo, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Kabupaten Bener Meriah, Jum’at (29/3/2019).


Dalam kesempatan menyampaikan arahan dan sambutannya dihadapan para peserta yang didominasi para santri  itu,  Asisten I Drs. Mukhlis menyampaikan pemohonan maaf  Plt. Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi dan juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada BKKBN Aceh yang telah mengaenda kegiatan dimaksud di Kabupaten Bener Meriah.


“Masa depan bangsa indonesia sangatlah ditentukan oleh para generasi muda, karena itu kita sebagai orang tua harus menyiapkan kaum remaja untuk mewujudkan cita-cita mereka demi masa depan yang gemilang dan kita juga punya tanggung jawab yang tinggi.

untuk menanamkan kepada remaja agar mereka memiliki kepedulian yang kuat terhadap masa depan mereka dengan cara mendewasakan usia perkawinan maupun menghindarkan diri dari masalah kesehatan reproduksi”, ungkap Plt. Bupati Bener Meriah Ygk. H. Sarkawi dalam sambutannya yang dibacakan Asisten I Drs. Mukhlis itu.

“Setidaknya ada tiga hal yang harus diperhatikan oleh kaum remaja, Pertama; katakan tidak pada hubungan seks di luar nikah, Kedua; katakan tidak pada pernikahan usia dini serta, Ketiga; katakan tidak pada narkoba dan juga kita harus membentengi remaja dengan pengembangan imtaq dan iptek mutlak diperlukan agar remaja tidak terjerumus kepada pergaulan bebas dan pengaruh negatif lainnya”, tambahnya lagi.

“Untuk mencegah kenakalan remaja, maka kaum muda harus disibukkan dengan berbagai kegiatan yang positif, seperti memperbanyak kegiatan ekstra kurikuler agar para remaja bisa
menyalurkan kreativitasnya dan hindari kecanduan handphone dan main game dengan lebih sering aktif dalam kegiatan yang bermanfaat contohnya aktif di bidang olahraga, pengajian dan ekstrakurikuler”, sebut Mukhlis

Salah satu solusi lainnya hendaknya di bener meriah ini juga diperbanyak jumlah dan kualitas pusat informasi konseling remaja, sebagai wadah penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja guna memberikan pelayanan informasi dan konseling kesehatan reproduksi serta penyiapan kehidupan berkeluarga, untuk itu Penerintah Kabupaten Bener Meriah berkomitmen untuk selalu mengawal dan mendukung kegiatan BKKBN khususnya untuk implentasi program KKBPK untuk menjaga generasi muda agar produktif dan mewujudkan cita-citanya”, tambahnya lagi.

Sebelum mengakhiri sambutan itu Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bener Meriah Drs. Mukhlis mewakili Plt. Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi membuka secara resmi Sosialisasi Program Pembangunan Keluarga Sekaligus Advokasi Program Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) bersama Mitra Kerja itu.

Turut hadir dalam kegiatan ini Anggota DPR RI Komisi IX Tgk. H. Khaidir Abdurrahman, S.IP, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh Drs. Sahidal Kastri, M.Pd, dan jajarannya, sejumlah Narasumber lainnya serta Plt. Kepala Dinas PPPA-KB Kabupaten Bener Meriah Kasniar, BA dan jajarannya. (Pujo)

Popular Posts