Camat Blangkejeren Bahas Kopi Agusen Bersama Kementerian Desa

Camat Blangkejeren Said Idris Wintareza beserta para staf berpose bersama rombongan Kementerian Desa, PDT.

Gayo Lues, MA - Camat Blangkejeren Said Idris Wintareza, SSTP bersama rombongan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI membahas pengembangan desa di Kecamatan Blangkejeren, Selasa (29/1/2019) di kantor kecamatan setempat.

Dialog dipimpin langsung oleh Camat Blangkejeren, Said Idris Wintareza, dan diketuai rombongan oleh Kasi Pengelolaan Hutan, Ekonomi dan Pertanian dari Kementerian Desa, PDT, dan T serta dihadiri oleh seluruh Pengulu Se- Blangkejeren.

Dalam kesempatan itu, terbahas tentang pengembangan desa yang berada di Kecamatan Blangkejeren, selanjutnya terbahas juga potensi produksi kopi berikut soal verifikasi perkembangan bantuan mesin kopi terhadap komoditas itu.

Camat juga mengatakan, kunci pembangunan dan kesejahteraan  berada di desa, maka sangat penting tepat strategi pembangunan yang fokus ke perdesaan, tentunya melalui dana desa dan program padat karya untuk mengintensifkan peredaran uang di desa.

Selanjutnya, Kasi Pengelolaan Hutan, Ekonomi dan Pertanian dari Kementerian Desa menyebutkan dialog ini bisa menunjang untuk perkembangan di bidang pertanian bagi masyarakat petani di desa.

“Jadi harapan saya, semoga kedepannya petani, khususnya petani kopi yang ada di Kecamatan Blangkejeren semakin meningkat, dan selanjutnya solusi-solusi lain akan disampaikan kepada Pak Camat,” sebutnya. (Mahara)

Popular Posts