Plt Bener Meriah Serahkan Secara Simbolis Bantuan Rehabilitasi Kebun Rakyat

Bener Meriah Media Advokasi - Plt Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi secara simbolis menyerahkan pupuk dan Knapsack Prayer Elektrik melalui Koordinasi Balai Penyuluh Pertanian Jum’at (7-12-2018) dalam acara bantuan rehabilitasi kebun rakyat di Aula Sekretariat daerah setempat.

Plt Kadis Pertanian Pangan Kabupaten Bener Meriah Abd. Muis, SE. MT dalam laporannya menyebutkan, nama program tersebut adalah peningkatan kesejahteraan petani, dan nama kegiatan adalah rehabilitasi kebun rakyat. “Bentuk kegiatan ini adalah penyaluran bantuan barang kepada kelompok berdasarkan usulan dari masing-masing kelompok tani.”terang Abd. Muis.
Plt Kadis Pertanian Pangan menambahkan, jenis kegiatan pengadaan Knapsacksprayer (Handsprayer) electronic, pengadaan pupuk NPK 15.15.15, pupuk NPK 16.16.16, Fungsida, Insektisida. Pengadaan Mulsa. Pengadaan Alat Pertanian Kecil (APK) : Cangkul, Parang, Gunting Pangkas, Gergaji Pangkas, Garu. Pengadaan Knapsack Sprayer (Handsprayer) manual, pengadaan Bibit Pinang Unggul Varietas Betara. “Penerima manfaat sebanyak 655 kelompok tani dengan jumlah petani 16.353 orang dari jumlah keseluruhan kelompok tani Bener Meriah sebanyak 1.516 kelompok tani, dengan jumlah petani 36.150 orang berdasarkan SK Bupati Nomor 760 Tahun 2017.”kata Plt Kadis Pertanian Pangan Bener Meriah itu.

Sementara itu Plt Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi dalam kesempatan yang sama menyampaikan, waktu untuk sampai ke momen ini sangat panjang, banyak saran dan masukan, tujuannya untuk menyempurnakan, agar kegiatan ini berjalan dengan baik. “Saya ucapkan terimakasih kepada semuah stakeholder, semua unsur Forkopimda, semua pihak yang memastikan agar program ini bisa berjalan dengan baik.”sampai Plt Bupati Bener Meriah.
Pada awalnya kata Tgk. H. Sarkawi banyak orang beranggapan bahwa program rehabilitasi kebun rakyat ini adalah sebagai program tunggal, sebenarnya kata Plt Bupati Bener Meriah, konsep besar awalnya memadukan program rehabilitasi kebun rakyat dengan program lainnya pendampingan kepada petani, “sebenarnya ini tidak berdiri sendiri.”terang Abuya Sarkawi.

Plt Bupati Bener Meriah menambahkan, barang yang akan disalurkan nantinya beraneka ragam sesuai dengan permintaan para kelompok-kelompok tani.“Dulu wacana awalnya barang bantuan yang akan diberikan kepada kelompok tani diseragamkan semua jenisnya, setelah dipertimbangkan dan didiskusikan bersama dengan kelompok tani, ternyata kebutuhannya berbeda-beda, maka masing-masing kelompok menerima sesuai permintaanya.”terang Tgk. H. Sarkawi.

Kata Plt Bupati Bener Meriah itu, nantinya membutuhkan kerja ekstra keras dalam pendistribusian barang bantuan tersebut, “oleh karena itu saya meminta bantuan kepada semua tim yang telah dibentuk untuk terlibat langsung mendistribusikan barang ini dilapangan, dikampung-kampung, di desa-desa, ”pintanya.
Diterangkan Tgk. H. Sarkawi, ada yang mengatakan bahwa kelompok tani yang diberikan bantuan adalah kelompok tani yang ekslusip, hanya kelompok tertentu, Plt Bupati itu memastikan hal itu tidak benar, “kita akan mengakomudir semua kelompok tani yang ada di Bener Meriah, sehingga semua kelompok tani yang ada di Bener Meriah mendapat bantuan dari pemerintah, hanya saja karena keterbatasan anggaran, tidak semuannya bisa kita sentuh dengan satu pola, ada yang disentuh dengan pola yang berbeda, ada dengan pola yang lain, yang penting semua kelompok tani mendapat bantuan dari pemerintah,”kata Tgk. H. Sarkawi.

Dari Pantauan media di Aula Setdakab Bener Meriah tersebut,dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kapolres Bener Meriah, perwakilan Kejaksaan Negeri Bener Meriah, 2 Anggota DPRK, Camat, para kepala PP.(pujo prayetno)

Popular Posts