OKP Nasional Menanggapi Surat Gugatan Pimpinan Sidang Kongres KNPI XV.


Jakarta, Media Advokasi -, Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang juga Peserta kongres Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), meminta kepada semua pihak untuk menaati hasil kongres pemuda ke-XV di Hotel Forest, Bogor.



Pasalnya, sempat beredar viral surat dari pimpinan sidang kepada pimpinan OKP nasional dan Dewan Pimpinan Daerah KNPI Provinsi seluruh Indonesia yang menganggap penetapan ketua umum DPP KNPI Terpilih, Haris Pertama telah menyalahi tata tertib pemilihan ketua umum dan konstitusi atau AD/ART KNPI.



Menanggapi hal tersebut, Bintang Wahyu Saputra selaku Ketua Umum Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI), meminta kepada semua pihak untuk taat mengikuti amanah kongres KNPI XV dengan menetapkan Haris Pertama sebagai ketua umum terpilih.

"Jangan karena kepentingan pribadi mengorbankan persatuan dan kesatuan pemuda indonesia, Ketetapan kongres sudah dibacakan oleh ketua pimpinan sidang diketahui dan disetujui tanpa bantahan oleh unsur peserta kongres, DPP KNPI Demisioner, Pimpinan Sidang Kongres itu sendiri, jangan bermanufer sendiri yang menyalahi aturan dan bisa merugikan bangsa indonesia dengan membuat pemuda pecah," ujar Bintang yang juga peserta kongres KNPI ke XV kepada pers.

Menanggapi hal yang sama, Chandra Halim yang juga peserta kongres lainnya yakni Ketua Umum Pimpinan Pusat Pertahanan Ideologi Syarikat Islam (PP Perisai) yang masih serumpun dengan keluarga besar Syarikat Islam menegaskan, KNPI harus kembali kepada khittah perjuangan dan memakai semangat sumpah pemuda agar tidak mudah di pecah belah.

"Jangan sampai semangat penyatuan pemuda malah membuat pemuda tidak bersatu dengan keinginan sepihak saja yang nyata-nyata telah membelah pemuda," tegas Chandra.

Chandra menegaskan hasil Kongres KNPI merupakan langkah awal untuk penyatuan pemuda, bukan dirusak oleh segelintir pemuda.(FH)

Popular Posts