Babinsa Pegasing Bantu Masyarakat Bangun MCK

Takengon, Media Advokasi- Guna meningkatkan derajat kesehatan warga Dusun Ganesa Desa Ujung Gele Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah, Babinsa Kodim 0106/Aceh Tengah Bener Meriah Koramil 10/Pgs Serka Agustiar bersama masyarakat melaksanakan gotong royong membangun fasilitas Mandi Cuci Kakus (MCK), Jum'at ( 7/12/18)

Di waktu istirahat Babinsa mengatakan, keterlibatan kami ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI khususnya dari matra darat dan untuk menambah sinergitas atau kebersamaan sekaligus meningkatkan Kemanunggalan TNI dengan masyarakat yang sesuai dengan slogan yaitu TNI-AD Mengabdi dan Membangun Bersama Rakyat.

Dengan adanya pembangunan MCK tersebut, Babinsa mengharapkan kepada masyarakat agar tidak mandi, mencuci dan membuang hajat di sembarang tempat yang dapat menyebabkan berkembangnya berbagai macam penyakit yang disebabkan oleh kotoran manusia.

Selain itu, juga dapat untuk memotivasi masyarakat dalam mengikuti pola hidup yang bersih dan sehat didalam menjaga maupun menciptakan lingkungan asri serta jauh dari berbagai macam sumber penyakit, sehingga kesehatan warga menjadi lebih terjaga,Tambahnya.

Sementara itu, Sekdes Ujung Gele Julkifli mewakili masyarakat merasa senang dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa yang turun langsung membantu kami dalam bergotong royong membangun MCK di Kampung ini serta semoga TNI selalu dekat dengan Rakyat.(mahendra)

Popular Posts