Akademi Komunitas Negeri Pidie Jaya Wisuda 59 Lulusan Diploma II

Bupati dan wakil bupati Pijay sematkan togal kepada mahasiswa AKN Pijay.
Pidie Jaya, Media Advokasi - Akademi Komunitas Negeri (AKN)  Pidie Jaya yang bernaung dibawah Akademi Komunitas Negeri Paya Kumbuh Padang (DIKTI) melaksanakan wisuda mahasiswa/i terhadap 59 lulusan DII, di gedung Serba Guna, Teungku Chi Pante Geulima, Pidie Jaya, Kamis 25/10/2018

Hadir pada acara tersebut, Ketua senat, sekretari, dan anggota senat Politeknik Negeri Paya Kumbuh. Bupati dan wakil bapuati Pijay, Dandim Pidie/Pijay, DPRK Pijay, Para SKPK, Muspida, tokoh agama, kapolsek Meureudu, danramil Meureudu,  mahasiswa/i dan orang tua, dan para tokoh masyarakat.

Ketua Senat Politeknik Paya Kumbuh, ir. Deni Sorel, M.Si pada pembukaan senat mengatakan, penyematan togal (wisuda) terhadap 59 mahasiswa/i AKN Pidie Jaya merupakan gelombang kedua, di tahun 2018.

Puncak Acara adalah penyematan togal kebanggaan terhadap 59 mahasiswa/i yang lulusan Diploma II AKN Pidie jaya.

Lia, salah satu mahasiswi program tehnologi peternakan D II AKN Pijay yang diwisuda hari ini.
"Penyematan togal (wisuda) hari ini membuktikan AKN Pidie Jaya telah mampu melahirkan generasi Diploma II yang Insya Allah mereka akan menjadi generasi Pidie Jaya yang berpendidikan dan berketrampilan yang berkopetensi.

Selanjutnya Direktur AKN Paya Kumbuh, Ir. Elvin Hosman, MP dalam sambutannya menguraikan rincian ke 59 mahasiswa yang diwisuda hari ini, yaitu 32 mahasiswa/i program Tehnologi Peternakan dan 27 mahasiswa/i program Tehnologi pangan.

Sementara Pemerintah Pidie Jaya, melalui wakil Bupati H.Said Mulyadi, SE, M.Si menyampaikan terimakasih dan harapannya kepada mahasiswi/i yang telah mengambil Togal Kebanggannya di AKN Pidie Jay hari ini.

"Teimakasih kepada anak-anak kami yang telah menyelesaikan Studynya di AKN ini, semoga bisa mengembangkan ilmu sesuai Bidangnya masing-masing. Kami dari pemerintah Pidie Jaya, tentu saja akan berupaya agar AKN ini bisa berlanjut menjadi Universitas untuk bisa mencetak mahasiswa berstrata satu (S1)seperti Unimal Lhok Seumawe dan Jabal Ghafur, Sigli," ucap Said Mulyadi. (Ismail Alfatah)

Popular Posts