Aksi Pencurian Kotak Amal di dalam Masjid terekam CCTV

Rekaman CCTV 
Bener Meriah, Media Advokasi - Polres Bener Meriah: Pada hari Rabu tanggal 19 September 2018 sekira pukul 09.30 wib. Bhabinkamtibmas Kp. Simpang Balik memberikan informasi bahwa telah terjadi pencurian isi kotak amal di dalam masjid ALMUTAQIN Kp. Simpang Balik Kec. Wih Pesam Kab. Bener Meriah. Rabu (19/09/2018)
Diketahui bahwa kejadian pencurian isi kotak amal sebelum shalat subuh oleh Sdr RUDI SUHENDANG Anggota Polres Aceh tengah yang pada saat itu terlebih dahulu sampai ke dalam mesjid guna untuk menunggu waktu shalat subuh dan melihat kotak amal yang terbuat dari plat besi sudah dalam keadaan terbuka dan rusak. setelah mengetahui hal tersebut Sdr Rudi Suhendang memberikan informasi fia handpone kepada pengurus masjid an. Azhar Husen,45 thn pekerjaan wiraswasta dsn II kp. simpang balik, bahwasanya kotak amal yang berada didalam masjid telah di bobol pelaku pencurian.

Pelapor beserta pengurus masjid berupaya melihat aksi pelaku pembobol kotak amal masjid melalui rekaman CCTV yang terpasang baik diluar masjid maupun di dalam masjid, dari hasil rekaman cctv diketahui bahwa pelaku hanya seorang diri masuk kedalam lingkungan masjid dengan menggunakan sepeda motor dan langsung menuju kebelakang masjid, pelaku masuk kelingkungan masjid sekira pukul 01.22 wib dan beberapa kali mengelilingi masjid (memantau situasi masjid) dari luar sampai dengan pukul 03.10 wib.
Kotak Amal Mesid ALMUTAQIN
Pelaku melakukan pembobolan pada pukul 03.33 wib dengan cara merusak gembok menggunakan linggis yang diperkirakan sudah dipersiapkan pelaku. untuk jumlah uang yang berhasil dibawa pelaku tidak diketahui jumlahnya dikarnakan kotak amal tersebut biasanya di buka dalam jangka waktu 2 (dua) minggu sekali, dilihat dari rekaman cctv pelaku berhasil membawa uang sebanyak 1 plastik tenteng berukuran -+ 3kg.

Serta dilihat dari rekaman cctv pelaku menggunakan penutup kepala serta kain sarung seolah -olah akan melaksanakan shalat, kejadian pencurian isi kotak amal di masjid ALMUTAQIN simpang balik sudah beberapa kali terjadi dan diperkirakan dengan pelaku yang sama.(Humas BM/Bayu)

Popular Posts